Simpan dan Temukan Data dalam Android dengan Segala Kemudahan

Kompas.com - 31/08/2015, 14:57 WIB


Perkembangan teknologi terkini semakin mendukung mobilitas harian di era modern. Bagi Anda yang sangat aktif dan bermobilitas tinggi, gadget termasuk peralatan yang tidak boleh ketinggalan dalam setiap kegiatan Anda. Entah itu ponsel pintar, laptop, kamera, dan lainnya yang digunakan untuk chatting, telepon, aktif di sosial media, mengabadikan momen, hingga menyimpan data atau dokumen terkait pekerjaan.

Tentunya Anda membutuhkan aplikasi tersendiri yang harus diunduh terlebih dahulu, selain beberapa aplikasi bawaan dari ponsel pintar tersebut. Selain mengunduh aplikasi tertentu yang akan mendukung kegiatan, Anda juga perlu menyimpan rapi semua data-data tersebut. Karena pasti Anda sebagai pengguna smartphone kesulitan mencari data saat dibutuhkan, entah itu data berupa dokumen, foto, ataupun video.

Aplikasi Android ES File Explorer akan membantu Anda untuk menyimpan berbagai data dalam ponsel pintar. Anda bisa menyimpan, mengatur, menghapus data dengan aplikasi ini. Jangan lupa juga untuk menyalin data-data menggunakan layanan situs penyimpanan yang akan terunggah otomatis. Atau Anda juga bisa memindahkan data secara manual.

Aplikasi ES File Explorer yang telah dilengkapi dengan 30 pilihan bahasa ini terintegrasi dengan beberapa website seperti Dropbox, Google Drive, SkyDrive, Ubuntu One, Amazon S3 dan masih banyak lagi. Para pengguna juga bisa berbagi data dengan teman berkat dukungan konektivitas 3G, 4G, EDGE, atau Wi-Fi.

ES File Explorer bisa diunduh melalui MoboMarket, Google Play Store, atau website http://www.estrongs.com/. (adv)

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com