Peran Penting Teknologi Dalam Mengenali Minat Dan Bakat Anak

Kompas.com - 01/12/2015, 08:58 WIB

Tahukah Anda, teknologi dapat digunakan untuk mengeksplorasi dan memaksimalkan minat dan bakat anak Anda?

Pertanyaan ini adalah poros pembahasan dalam talkshow bertema “Mencari Minat dan Bakat Anak Melalui Teknologi” yang diadakan oleh HSBC Advance bersama 97.9 Female Radio dan didukung Joy Parenting di Midtown Bistro Jakarta, 25 November 2015 lalu.

Menurut psikolog anak Anna Surti Ariani (Nina) yang hadir sebagai pembicara, teknologi dapat memberikan beragam manfaat edukatif bagi anak. Anda dapat mengunduh berbagai aplikasi di gadget Anda dan mengenalkan beragam aktivitas guna mencari minat dan bakat anak yang spesifik. Contohnya, menggambar, mendesain, bermain musik serta berbagai games abstrak seperti memecahkan teka-teki dan games yang memerlukan strategi. Amatilah aktivitas mana yang menyenangkan dan mudah dilakukan sang anak. Jika dia senang melakukannya, itu adalah minatnya. Jika dia mudah melakukannya, itu adalah bakatnya.

Langkah berikutnya adalah Anda mengarahkan sang anak untuk memaksimalkan minat dan bakatnya. Salah satu caranya adalah memberikan pujian spesifik agar dia mengetahui apa yang dilakukannya dengan benar. Sebagai contoh, jika anak Anda pandai menggambar, Anda dapat memuji pilihan kombinasi warna yang cocok. Cara lainnya adalah dengan memberikan variasi tantangan agar anak tidak bosan. Contoh lainnya, jika anak Anda suka bermain bola, Anda dapat terus mengubah tempat bermain, teman bermain dan waktu bermain mereka. Nina menyimpulkan sesi diskusinya dengan mengingatkan para orang tua walaupun teknologi memiliki beragam manfaat positif, tetap perlu bijak dalam mendampingi anak menggunakannya.

Memaksimalkan minat dan bakat sang anak perlu ditunjang pendidikan formal dan aktivitas di luar sekolah yang sesuai dan tentunya memerlukan biaya yang cukup besar.   Sayangnya, banyak orang tua yang menunda persiapannya karena kesibukan sehari-hari atau tidak tahu bagaimana memulainya. Di saat yang sama, kenaikan biaya pendidikan dibanding dengan pendapatan sekitar 15 persen dibanding 5 persen. Jika tidak dipersiapkan sedini mungkin, pendidikan anak mungkin menjadi kurang maksimal karena orang tua kurang siap secara finansial.

HSBC Advance hadir untuk membantu Anda mempersiapkan danan pendidikan anak melalui 3 langkah, yaitu:

1.       Penentuan Tujuan

Tim finansial HSBC Advance akan membantu Anda melakukan financial review, yaitu mengidentifikasikan kondisi keuangan Anda saat ini dan membantu Anda memetakan tujuan yang ingin Anda capai dan jangka waktu yang Anda miliki untuk rencana pendidikan anak Anda.

2.       Membuat rencana keuangan yang komprehensif

Tersedia solusi investasi bulanan yang dimulai dari Rp 2,5 juta dan jaminan ketersediaan dana pendidikan anak mulai dari Rp 25 juta per tahun yang dapat dicicil per kuartal.

3.       Tahap review dan monitoring

Tim finansial HSBC Advance akan secara berkala membantu menyesuaikan rencana keuangan Anda sesuai dengan perkembangan dan prioritas hidup Anda. Anda juga dapat menikmati layanan digital Wealth Dashboard untuk memonitor perkembangan solusi investasi dan perlindungan Anda 24/7.

Acara ini adalah bagian dari rangkaian acara yang diprakarsai oleh HSBC Advance sebagai komitmen dalam mewujudkan perencanaan pendidikan anak terbaik bagi nasabah dan calon nasabah. “Acara ini sangat informatif untuk saya sebagai ibu rumah tangga, saya sudah dua kali menghadiri acara HSBC Advance ini,” ungkap Ibu Suwani, nasabah HSBC yang hadir di acara tersebut.

Segera rencanakan masa depan gemilang anak Anda bersama HSBC Advance dan dapatkan cashback 2,9 juta. Untuk informasi lebih lanjut, klik: www.hsbc.co.id/AdvanceEdu (Adv)

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com