Advertorial

Ikuti 5 Langkah Ini Sebelum Memilih Asuransi Jiwa

Kompas.com - 04/09/2016, 20:54 WIB

Pada zaman yang penuh dengan sejuta tantangan seperti saat ini, asuransi jiwa kini mulai menjadi kebutuhan primer masyarakat yang wajib dipenuhi agar bisa mencintai hidup, berani bermimpi, serta mewujudkannya.

Tak sedikit orang yang mau meluangkan waktu untuk mencari serta membandingkan satu produk asuransi dengan produk asuransi lainnya. Namun, tak sedikit pula yang merasa tidak puas dengan produk asuransi pilihannya. Bisa jadi karena produk yang diambil tidak sesuai dengan kebutuhan atau program investasi (unit link) yang dimiliki tidak sesuai harapan.

Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional 2016, Presiden Direktur PT Astra Aviva Life (Astra Life) Auddie Wiranata berbagi tips dan trik tentangbagaimana memilih produk asuransi terbaik, agar tidak ada penyesalan pada kemudian hari. Berikut beberapa hal menurut Auddie yang perlu Anda cermati sewaktu membeli asuransi.

1. Pahami Kebutuhan

Hal paling mendasar untuk diperhatikan sebelum membeli produk asuransi jiwa adalah kebutuhan si nasabah dan anggota keluarga. Setiap orang pasti memiliki kebutuhan yang berbeda-beda. Oleh karena itu, penting untuk memahami kebutuhan sebelum mencari atau membeli produk yang tepat. 

Setelah memahami kebutuhan yang diperlukan, barulah Anda bisa mencari informasi dari berbagai media yang ada, mulai dari situs, media sosial, hingga referensi kerabat yang sudah menggunakan. Agar lebih mudah, carilah agen atau pemasar asuransi yang bisa membantu Anda dalam memilih produk yang sesuai. Khusus untuk Astra Life, agen asuransinya, yang juga dikenal dengan sebutan Professional Financial Consultant, dapat Anda temui di sejumlah cabang PermataBank.

2. Pelajari Produk serta Manfaatnya

Selanjutnya, untuk memilih produk asuransi jiwa, Anda harus memahami produk serta manfaat perlindungannya secara menyeluruh. Selain itu, Anda juga harus memastikan agen asuransi menjelaskan secara transparan tentang besar biaya yang akan dibebankan. Sesuaikan besar premi dan manfaat asuransi dengan kebutuhan dan kemampuan finansial.

“Pada produk yang dipilih cermati apa saja manfaat utama yang didapat, risiko apa saja yang akan ditanggung, proses klaim serta para partner yang akan membantu menyediakan pelayanan penunjang, seperti rumah sakit pada perlindungan kesehatan,” jelas Auddie.

3. Premi Rendah Belum Tentu Baik

Kemudian pelajari tarif premi dari setiap produk yang ditawarkan. Terkadang, masyarakat beranggapan bahwa rate premi yang paling murah adalah yang paling baik. Padahal, tidak selalu seperti itu. Rate premi yang lebih tinggi sering juga menentukan adanya fasilitas tambahan yang lebih baik terhadap produk tersebut.

4. Teliti Terhadap Promo

Jangan membeli asuransi hanya karena janji return besar, cashback atau promo lainnya. Hal terpenting adalah apakah tanggungan produk asuransi tersebut sesuai dengan apa yang kita butuhkan pada waktu yang akan mendatang. 

“Boleh saja tergiur promo, tapi perhatian utama kita tetap pada detail atau rincian  produk yang akan dibeli. Jadi, apa yang kita dapatkan dari program atau promo tersebut semakin terasa menguntungkan,” ungkap Auddie yang telah belasan tahun berkecimpung di dunia asuransi.

5. Perhatikan Kredibilitas Perusahaan Asuransi

Terakhir, hal yang tak kalah pentingnya adalah tentang brand serta reputasi perusahaan asuransi yang akan dipilih. Lihat track record terhadap pembayaran-pembayaran premi, kemudian cari tahu apakah brand positioning asuransi tersebut sudah sesuai dengan apa yang kita harapkan. 

Asuransi adalah soal kemampuan membayarkan premi. Maka dari itu, pastikan perusahaan tempat membeli asuransi mempunyai kredibilitas dalam menjaga dana secara baik. 

Hal ini bisa dilihat dari angka Rasio Solvabilitas Perusahaan (RBC) dan bagaimana perusahaan tersebut sigap terhadap angka tersebut. Misalnya saja, demi kenyamanan pelanggan, Astra Life menetapkan batas RBC jauh di atas yang ditentukan oleh OJK, sehingga nasabah tetap terlindungi dan terpenuhi hak-haknya sebagai pemegang polis. 

Selain memberikan lima tips di atas, Astra Life juga akan membagikan hadiah spesial dengan total nilai Rp 50 juta pada Hari Pelanggan Nasional 2016. Adapun hadiah yang akan diberikan kepada para nasabah setia Astra Life adalah 500 voucher listrik dan telepon genggam.  

Caranya mudah. Cukup share foto ekspresi senyuman terbaik dengan hashtag #SenyumLoveLife di akun Facebook atau Twitter Anda. Pastikan Anda mention akun Facebook Page Astra Life ID atau akun Twitter @AstraLifeID dan menuliskan alasan singkat kenapa Anda senang menjadi nasabah Astra Life. Program bagi-bagi hadiah ini berlangsung pada 5-9 September 2016. 

Untuk informasi lebih lanjut, silakan klik www.astralife.co.id. Agar lebih update, langsung saja like akun Facebook Page Astra Life ID atau follow akun Twitter @AstraLifeID. (Adv)

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com