Advertorial

BUMN Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Desa Melalui Balkondes

Kompas.com - 24/04/2017, 15:40 WIB

MAGELANG, KOMPAS.com - Di dalam misinya Hadir untuk Negeri di Yogyakarta dan Jawa Tengah, setidaknya ada 28 BUMN memberikan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) di berbagai bidang. Bantuan yang cukup strategis antara lain pembangunan Balai Ekonomi Desa atau Balkondes.

Menteri BUMN Rini M. Soemarno menilai ambisi menjadi negara yang digdaya bisa terwujud karena Indonesia memiliki potensi besar dengan mengelaborasi kekayaan alam dan sumber daya manusia. Potensi besar ini harus dimanfaatkan oleh BUMN dengan memberikan dukungan untuk menggarap dan merealisasikan potensi di berbagai sektor.

"Balkondes merupakan etalase perekonomian di daerah, ruang untuk menggali dan mengembangkan potensi ekonomi yang ada," kata Rini pada acara pemberian bantuan Corporate Social Responsibilty (CSR) di Kompleks Candi Borobudur, Sabtu (22/04/2017).

Balai Ekonomi Desa didirikan sebagai bentuk dukungan BUMN untuk menggenjot kunjungan wisatawan ke Indonesia sebagaimana yang diprogramkan oleh pemerintah. Melalui Balkondes masyarakat disiapkan untuk menyambut wisatawan yang berkunjung ke daerahnya. Dengan meningkatnya jumlah kunjungan wisatawan ke daerah diharapkan dapat memberi dampak positif pada perbaikan tingkat ekonomi masyarakat.

"Kita membuat banyak program, kemitraan maupun Corporate Social Responsibilty (CSR) termasuk Balkondes untuk meningkatkan ekonomi masyarakat," ujar Rini.

Pada tahun 2017 ini Kementerian BUMN menargetkan pendirian 100 Balkondes di Indonesia di antaranya di Bali, Labuan Bajo, Danau Toba, dan Dataran Tinggi Dieng. Selain itu Balkondes juga didirikan di Kabupaten Magelang, tepatnya di Kecamatan Borobudur.

Dengan begitu warga desa bisa ikut menikmati keberadaaan Borobudur dan wisatawan mau datang ke tempat mereka. Datangnya wisatawan ke desa-desa berimbas pada peningkatan ekonomi masyarakat.

"Kami melihat masih banyak masyarakat di Jawa Tengah ini yang kurang mampu. Karenanya tahun 2017 ini kita mempunyai program khusus untuk meningkatkan ekonomi masyarakat Jawa Tengah seperti kemitraan, CSR hingga Balkondes," tegasnya.

Tak tanggung-tanggung, Kementerian BUMN mendirikan Balkondes di  20 desa di Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang. Selain itu, Kementerian BUMN juga membangun homestay.

"Kita juga lakukan pembinaan, apa yang menjadi potensi di desa itu,  bagaimana bisa menarik kunjungan wisatawan. Tadi misalnya saya di Balkondes yang dibangun oleh BRI, mereka akan mengangkat tahu dan madu," urainya.

Pada Perayaan HUT 28 Perusahaan BUMN di Kompleks Candi Borobudur, juga dilakukan  penyerahan CSR di berbagai bidang untuk Jawa Tengah. Total CSR yang diberikan mencapai 36 miliar rupiah.

Di tempat yang sama Koordinator CSR HUT BUMN Bersama sekaligus Direktur Utama Bank BTN Maryono, mengatakan pada tahun 2016 BUMN telah menyerahkan CSR kepada kurang lebih 30 kabupaten dengan total nilai 30 miliar rupiah.

CSR yang diberikan meliputi berbagai bidang di antaranya bantuan bencana alam, bantuan kesehatan, bantuan pelestarian alam, bantuan pendidikan, bantuan  pengentasan kemiskinan, bantuan pembangunan sarana ibadah, dan bantuan pembangunan sarana dan prasarana umum. "Bantuan CSR tersebut sudah kami berikan sejak tahun 2016," ungkap Maryono.

Maryono menambahkan, BUMN juga telah berkomitmen akan menyerahkan CSR ke tiap kabupaten yang ada di Jawa Tengah. Dimana CSR diberikan dalam bidang program elektrifikasi, program  pembangunan sarana air bersih, program sarana MCK dan program pembinaan desa.

"Tadi ibu menteri memberi arahan saat di Puthuk Setumbu, ada laporan dari kepala desa kalau di sana adalah lokasi gerilya dan makam Pangeran Diponegoro. Maka akan dilakukan perbaikan sarana di sana. Himbara memberikan CSR sebesar satu miliar rupiah," tandasnya.

Sementara itu Kepala Desa Giripurno, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang Sukisno, menyampaikan terima kasih kepada BUMN yang telah memberikan bantuan CSR-nya. "Kemarin kami ajukan ke PT Taman Wisata Candi dan di-acc. Kami sangat berterimakasih diberikan bantuan CSR bedah rumah. Jadi rumah yang dibedah dan diperbaiki ini korban longsor kemarin ," kata Sukisno. CSR yang diberikan oleh BUMN imbuhnya, sangat berguna bagi masyarakat dan tepat sasaran. Sehingga masyarakat bisa secara langsung merasakan manfaatnya.

Selain pendirian Balkondes, bantuan bedah rumah, dan bantuan bagi para korban bencana alam, kehadiran BUMN bagi masyarakat benar-benar semakin terasa manfaatnya antara lain melalui pemberian 2,500 bibit tanaman kelengkeng kristal untuk masyarakat Desa Majaksingi, Borobudur serta bantuan bibit ikan untuk Waduk Wadaslintang di Kebumen. (adv)

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com