Advertorial

Tiga Jenis Asuransi Ini Wajib Anda Miliki

Kompas.com - 16/05/2017, 17:00 WIB

 

Sebagai manusia yang tidak tahu bagaimana kondisi di masa depan, asuransi memiliki peran yang penting. Fungsi dari memiliki asuransi adalah untuk melindungi segala ketidakmungkinan yang bisa terjadi di masa depan.

Dengan adanya asuransi, setidaknya Anda bisa sedikit bernafas lega mengenai hal keuangan jika mengalami hal yang tidak diinginkan. Bermacam produk asuransi pun ditawarkan oleh perusahaan asuransi, baik umum maupun jiwa.

Dari semua jenis produk asuransi yang ada, berikut tiga asuransi yang wajib Anda miliki.

Asuransi jiwa

Jika Anda pencari nafkah utama dalam keluarga, asuransi ini wajib dimiliki. Sejak tahun 2007, di Amerika setidaknya 62 persen keluarga bangkrut. Penyebabnya adalah 78 persen di antaranya karena alasan kesehatan dan tidak memiliki jaminan kesehatan.

Hal tersebut menunjukkan betapa pentingnya asuransi kesehatan atau juga meningkatkan perlindungan kesehatan. Jika perusahaan sudah menanggung asuransi, Anda juga harus memastikan uang pertanggungan yang diberikan cukup signifikan untuk kebutuhan hidup keluarga.

Asuransi perlindungan cacat permanen

Menurut catatan Social Security Administration, tiga dari 10 pekerja bisa menjadi cacat dan tidak dapat bekerja sebelum pensiun. Tentu hal ini sangat menakutkan. Oleh sebab  itu, asuransi perlindungan atas kemungkinan cacat permanen merupakan pilihan yang tepat.

Asuransi ini berbeda dengan asuransi kesehatan biasa. Jika asuransi kesehatan akan memberi perlindungan dan membayar semua biaya kesehatan, asuransi perlindungan cacat akan memberi perlindungan bila Anda tidak bisa bekerja untuk seminggu, sebulan, atau bahkan tidak bisa bekerja sama sekali.

Asuransi ini bisa melindungi 50 – 60 persen penghasilan Anda. Beberapa pekerja memasukkan asuransi ini ke dalam asuransi jangka pendek mereka. Hal ini menjadi langkah terbaik untuk melindungi kemungkinan cacat.

Asuransi kendaraan motor

Tak dapat dipungkiri, angka kecelakaan kendaraan bermotor tiap tahunnya terus meningkat. Kecelakaan bermotor juga menjadi penyebab kematian di usia muda dan produktif.

Oleh sebab itu, sangat penting memiliki asuransi kendaraan bermotor. Bila terjadi kecelakaan dan kerusakan pada kendaraan, Anda tak perlu membuka tabungan.

Namun, bila Anda seorang penumpang, beberapa asuransi kendaraan bermotor juga bisa melindungi. Sebelumnya, Anda harus membaca ulang tiap poin perlindungan saat memperbarui asuransi.

Anda bisa memilih asuransi yang tidak terlalu mahal, jika memang anggaran keuangan masih kecil. Pastikan juga asuransi yang Anda peroleh dari kantor sudah mencukupi untuk kehidupan di masa depan. Jika belum, Anda bisa menanyakan pada perusahaan asuransi terkait semua perlindungan tersebut. Mungkin, ada harga khusus bagi Anda. (Adv) 

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com