Advertorial

BCA Raih Predikat Kustodian Reksa Dana Terbaik

Kompas.com - 19/05/2017, 13:17 WIB

Prestasi kembali dicetak oleh PT Bank Central Asia Tbk (BCA). Kali ini dari ranah investasi reksa dana. BCA dianugerahi predikat bank kustodian reksa dana terbaik dalam ajang penghargaan Top Performing Mutual Fund and Consumer Choice Award 2017 yang diselenggarakan oleh Warta Ekonomi.

Ajang penghargaan ini adalah bentuk apresiasi terhadap reksa dana dan bank kustodian yang memiliki kinerja terbaik pada lima tahun terakhir.  Penghargaan diberikan kepada reksa dana yang memiliki nilai aktiva bersih (NAB) terbaik pada tahun 2016, bank  kustodian  terbaik, dan reksa dana terbaik pilihan responden. Selain itu juga pada perusahaan manajer investasi terbaik.

Penentuan penerima penghargaan didasarkan pada hasil riset menggunakan metode kuantitatif terhadap 1.600 reksa dana yang sudah terdaftar dan beroperasi. Riset dilakukan dalam rentang waktu 1 Maret–17 April 2017.

Berdasarkan hasil riset tersebut, BCA tercatat sebagai bank kustodian dengan performa terbaik karena menyediakan berbagai pilihan produk reksa dana yang sesuai dengan profil risiko dan tujuan investasi nasabah.

Direktur BCA Rudy Susanto mengaku puas dengan penghargaan yang diterima BCA tersebut. "BCA menyadari dewasa ini berkembang kebutuhan nasabah untuk berinvestasi, salah satunya melalui instrumen Reksa Dana, sebagai alternatif yang prospektif di tengah perekonomian yang cenderung stagnan,” ujar Rudy.

Layanan yang diberikan BCA terkait investasi reksa dana kepada nasabah menurut Rudy sesuai dengan slogan Senantiasa di Sisi Anda. Selama ini BCA terus berupaya memberikan layanan dan solusi terbaik bagi nasabah sesuai kebutuhan investasinya. Ia berharap prestasi ini dapat terus dipertahankan di tahun-tahun mendatang.  

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com