Advertorial

Perdana ke BlackAuto Battle 2017? Ini Aktivitas yang Harus Anda Saksikan

Kompas.com - 14/08/2017, 16:08 WIB

Kompetisi modifikasi mobil BlackAuto Battle terbilang sebagai salah satu ajang otomotif terbesar di Indonesia. Dari tahun ke tahun, ajang ini sukses menyuguhkan penampilan mobil modifikasi terbaik hasil karya anak bangsa yang layak dibanggakan.

Tahun ini, BlackAuto Battle 2017 terselenggara di empat kota. Pada bulan April dan Juli lalu, ajang ini berhasil mencuri perhatian pecinta otomotif di Solo dan Pekanbaru. Selanjutnya, kontes yang boleh jadi merupakan tolok ukur bagi industri car tuning di Indonesia ini bakal menyambangi kota Surabaya dan Bandung pada bulan Agustus dan November mendatang.

Ajang seperti ini memang amat menarik untuk para pecinta otomotif. Sebab di sini para pecinta otomotif bakal tertegun menyaksikan mobil dari berbagai sektor modifikasi. Mobil-mobil tersebut tak hanya tampak cantik dan apik, tetapi juga punya performa mesin dan audio yang mantap.

Anda yang tak pernah menyaksikan acara semacam ini namun mulai tertarik untuk datang, mungkin masih belum tahu harus mulai dari mana. Untuk menjawab hal itu, berikut beberapa aktivitas seru di BlackAuto Battle 2017 yang wajib Anda tonton.

Selain kontes modifikasi mobil tentunya, BlackAuto Battle 2017 juga menghadirkan tes performa mesin, yakni BlackAuto Dyno Test. Ini merupakan tantangan untuk menguji performa mesin yang sudah dilaksanakan sejak tahun 2007. Kompetisi ini menguji keandalan performa mesin mobil peserta di atas mesin Dyno 4WD yang didatangkan khusus dari Mainline Dynolog, Australia.

Satu lagi, kompetisi Black Out Loud, yaitu ajang di mana audio mobil bakal diadu. Kontes berstandar internasional ini terbagi atas beberapa kelas, yakni Sound Pressure Level (SPL), Sound Quality Level (SQL), dan Sound Quality (SQ). Di ajang ini peserta akan menghadirkan ketangguhan sistem audio mobil mereka.

Kompetisi Black Out Loud menghadirkan juri-juri dari luar negeri, serta menggandeng International Auto Sound Challenge Association (IASCA) yang merupakan asosiasi audio mobil asal Amerika yang tertua di dunia. Kedua kontes ini, BlackAuto Dyno Test dan Black Out Loud, akan tampil dalam satu arena battle.

Penasaran seberapa seru aktivitas dan kompetisi ini nantinya? Kalau begitu, warga Surabaya siap-siap menghadiri BlackAuto Battle 2017 di Grand City, Sabtu, 26 Agustus 2017. Sementara pecinta otomotif di Bandung perlu bersabar sedikit untuk menunggu BlackAuto Battle 2017 di Sabuga, Sabtu dan Minggu, 18-19 November 2017.

Di masing-masing kota, mobil-mobil modifikasi terbaik bakal memperebutkan gelar THE CHAMP. Sementara pada babak final peserta yang paling unggul akan memperoleh gelar THE BLACKAUTO MASTER.

Cek keseruan BlackAuto Battle 2017 di Solo dan Pekanbaru, serta berbagai informasi terbaru di situs www.blackXperience.com.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com