Advertorial

Sering Bekerja di Kafe? Ini Cara Agar Tetap Produktif dan Efisien Waktu

Kompas.com - 31/08/2017, 17:04 WIB

Sekelompok peneliti asal Universitas Yamaguchi di Jepang mengadakan penelitian mengapa orang yang bekerja dari kafe lebih produktif dibanding di kantor. Salah satu alasannya, di kafe mereka tak perlu mendengar suara bising dari rekan kerja atau musik.

Bukan berarti di kafe tidak berisik. Namun, menurut sebagian responden, suara yang ada di kafe tak terlalu menganggu dan membuat mereka tetap bisa konsentrasi dan produktif. Namun demikian beberapa kendala yang membuat waktu kerja terbuang banyak masih sering dihadapi oleh mereka yang gemar bekerja di kafe. Ikuti tips ini agar waktu bekerja Anda di kafe lebih maksimal.

Mencoba Jaringan wi-fi sebelum membeli makanan dan minuman

Sebagai pengunjung kafe, Anda tentu harus membeli makanan dan minuman. Karena itu, pastikan dulu bahwa kafe tersebut punya jaringan internet yang memadai untuk bekerja. Tak semua kafe atau rumah makan memasang tanda "gratis wi-fi" punya jaringan internet baik agar makanan dan minuman yang dibeli tidak sia-sia jika Anda harus berpindah kafe.

Bawa headphone

Bila Anda bekerja dengan laptop, headphone adalah barang wajib. Dengan headphone, kamu bisa mendengar lagu untuk menjaga konsentrasi agar terpecah. Selain itu, pastikan pencatu daya laptop ada dalam tas.

Pilih kursi strategis

Berapa lama Anda biasanya menghabiskan waktu untuk bekerja di kafe? Hal ini bergantung pada pemilihan kursi. Bila Anda hanya sendiri atau berdua, jangan memilih tempat duduk untuk empat orang.

Anda juga harus menghindari tempat duduk yang membuatmu bisa melihat tingginya lalu lintas manusia, pintu masuk atau dekat toilet. Anda bisa memilih tempat duduk nyaman di dekat jendela, pojok ruangan atau yang memiliki dekorasi ruangan menarik. Demikian, Anda bisa mendapat inspirasi tambahan.

Jangan lengah

Saat memakai jaringan umum, jangan lakukan transaksi keuangan. Hal ini akan meningkatkan kemungkinan terjadinya korban kejahatan maya bila kamu melakukannya. Anda juga harus mengawasi semua barang-barang bawaan seperti dompet atau ponsel. Bila Anda harus ke toilet, pastikan sudah menitipkannya pada pelayan.

Bawa air minum dari rumah

Anda memang bisa membeli makanan dan minuman di kafe. Meski begitu, Anda tetap harus membawa air dari rumah dan memasukkannya dalam tas.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com