Advertorial

Punya Gaji Besar Hidup Anda Belum Tentu Akan Bahagia

Kompas.com - 18/09/2017, 20:10 WIB

Banyak orang mengukur tingkat kepuasannya di dunia kerja dengan nominal gaji. Gaji besar seringkali diidentikkan dengan kesuksesan dan jaminan kebahagiaan hidup. Namun, ternyata pemikiran tersebut tidaklah benar.

Sebuah studi di Inggris menemukan bahwa gaji besar tidak menjamin kebahagiaan hidup seseorang. Survei yang dilakukan terhadap 2.000 pegawai di Inggris mengungkap bahwa keseimbangan antara kehidupan pribadi dengan pekerjaan lebih banyak membuat mereka bahagia.

Sementara dengan gaji yang tinggi, biaya hidup akan semakin tinggi juga. Pengelolaan stres pada diri sendiri juga menjadi sering terabaikan. "Pekerjaan akan lebih menyita waktu, tenaga, dan pikiran dibanding untuk keluarga," ujar periset lingkungan kerja Cary Cooper di Manchester Business School seperti dilansir Bloomberg.

Selain itu, terkait pencapaian karier di perusahaan, pada studi tersebut diketahui pula ada perbedaan antara pekerja dengan usia lebih tua dengan yang muda.

Pekerja berusia lebih tua ternyata merasa lebih bahagia dengan pekerjaan mereka dibanding dengan pekerja lebih muda. Satu dari enam pegawai usia 35 tahun mengaku tidak bahagia dengan pekerjaan mereka.

Menariknya, sepertiga pegawai usia 55 tahun ke atas di Inggris mengaku merasa tak dihargai. Adapun 16 persen responden mengaku tak memiliki teman di kantor. Hal tersebut menjadi pemicu stress utama. Menurut hasil polling City & Guilds Group, seperlima pegawai usia tua yakin perusahaan mereka tak adil menghargai pegawai di semua usia.

Sementara itu, sepertiga dari pegawai berusia 55 tahun ke atas merasa dikesampingkan dan perusahaan lebih memilih pegawai muda. Hal ini memang terjadi di negara-negara maju di mana makin banyak warga berusia senior masih bekerja.

Di Indonesia, masyarakat usia produktif memang mendominasi. Namun, tingkat stres tinggi akibat perasaan tidak dihargai juga mungkin terjadi. Jika Anda merasakannya, segera cari solusinya.

Untuk informasi atau tips mengenai karier, bisnis, dan perbankan lainnya klik www.bca.co.id

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com