Advertorial

Ingin Berakhir Pekan Seru di Dufan? Ini Daftar Kegiatan yang Harus Kamu Lakukan

Kompas.com - 02/11/2017, 13:50 WIB

Pergi ke taman bermain bersama teman-teman adalah kegiatan yang masih ampuh untuk mengatasi kebosanan di akhir pekan. Daripada hanya bermalas-malasan di depan televisi atau jalan-jalan di mal, berekreasi di taman bermain akan membuat akhir pekan lebih bermakna.

Taman bermain menyediakan beragam wahana seru yang bisa dipilih sesuai minat. Keseruan akan bertambah jika kamu menikmati setiap wahana bersama teman-teman satu geng.

Nah, Indonesia punya sejumlah taman bermain yang bisa menjadi tempatmu menghabiskan akhir pekan. Salah satunya adalah Dunia Fantasi atau yang sering kita sebut dengan akronim Dufan.

Jika mau kunjunganmu ke Dufan lebih seru, berikut daftar kegiatan yang harus kamu lakukan bersama teman-teman di sana.

1. Nonton wahana teater

Sebagai pemanasan sebelum mencoba beragam wahana yang menantang nyali, kamu bisa menyesuaikan diri dengan ketegangan dengan menonton di wahana teater. Saat ini Dufan punya wahana teater seru yang bernama Journey 2: The Mysterious Island. Teater dengan teknologi simulator ini akan membawamu berpetualang ke pulau misterius.

2. Pacu adrenalin

Ketika jantungmu sudah cukup siap untuk menerima tantangan, beralih ke wahana-wahana yang memacu adrenalin. Dufan punya sederet wahana yang menantang keberanianmu. Misalnya saja wahana legendaris Kora Kora dan roller coaster Halilintar, hingga yang masih lumayan baru seperti Tornado dan Histeria. Awalnya kamu pasti akan merasa takut, tetapi tenang saja setelahnya dijamin kamu akan ketagihan untuk mencobanya lagi. 

3. Basah-basahan

Setelah berpanas-panasan dan memacu jantung, saatnya kamu mendinginkan diri dulu di wahana yang melibatkan air. Misalnya saja Niagara-gara dan Arung Jeram. Pastikan kamu membawa baju ganti jika mau mencoba wahana-wahana ini.

4. Menikmati ketinggian

Sebelum pulang, nikmati suasana senja di mana semua lampu di Dufan menyala. Kamu bisa menikmatinya dengan menaiki wahana yang santai seperti Bianglala atau ayunan raksasa Ontang-anting. Kamu bisa menikmati angin sepoi-sepoi sambil melihat pemandangan dari ketinggian.

Jika tidak mau mengantre lama di loket tiket dan kehabisan banyak waktu yang seharusnya bisa digunakan untuk bermain di dalam Dufan, kamu bisa membeli tiket Dufan melalui Tokopedia.

Pilih menu Daftar Produk kemudian pilih Hiburan di situs jual beli online ini. Kamu akan menemukan banyak pilihan tiket Dufan. Mulai dari tiket weekdays, weekend, hingga annual pass. Mudah dan praktis.

Jika beruntung kamu juga bisa menikmati promo tiket Dufan yang sewaktu-waktu digelar Tokopedia. Sesampainya di Dufan kamu tinggal tukarkan saja voucher yang dibeli dari Tokopedia dan menikmati beragam wahananya.

Sebelum berakhir pekan seru, jangan lupa untuk beli paket internet agar tidak kehabisan kuota untuk mengunggah momen bersama teman-teman di Dufan di media sosial. Sambil beli tiket Dufan, kamu bisa sekalian beli paket internet di Tokopedia.

Akhir pekan seru di Dufan dimulai dari Tokopedia

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com