Advertorial

Kolaborasi Ades Jalankan Niat Murni Berhasil Ciptakan Billboard dari Botol Plastik

Kompas.com - 06/10/2019, 16:37 WIB

Bukan rahasia jika sampah plastik telah menjelma menjadi ancaman menyeramkan bagi masa depan lingkungan. Penggunaan plastik memang sudah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Bentuknya pun beragam, mulai dari peralatan rumah tangga hingga kemasan makanan dan minuman yang kita konsumsi, salah satunya dalam bentuk botol plastik. Sayangnya, setelah habis dikonsumsi botol plastik tersebut dibuang begitu saja alias menjadi sampah.

Tanpa penanganan yang tepat, botol plastik bekas adalah ancaman serius bagi lingkungan. Meski telah dilakukan sejumlah usaha untuk mendaur ulang botol plastik menjadi barang siap pakai, masih diperlukan usaha-usaha yang masif untuk menciptakan perubahan yang berarti.

Bayangkan betapa besarnya perubahan yang bisa dihasilkan jika setiap orang di muka bumi memberi kesempatan kedua bagi sampah plastik. Misalnya, dengan tidak langsung membuang kemasan plastik setelah digunakan. Sebaliknya, manfaatkan kembali dengan menyulapnya menjadi benda yang bermanfaat. Hal paling sederhana yangbia kita lakukan di rumah adalah dengan memisahkan sampah plastik sebelum dibuang agar proses daur ulangnya lebih cepat.

Masalah sampah plastik ini pun telah menjadi agenda bagi sejumlah perusahaan besar, salah satunya adalah Ades. Sebagai merek air minum kemasan yang peduli terhadap lingkungan, Ades mengajak sejumlah pihak berkolaborasi untuk menjalankan kampanye #NiatMurni. Hal ini dilakukan karena Ades menyadari bahwa dibutuhkan kebersamaan untuk membuat suatu perubahan besar.

Niat murni untuk menjaga alam dilakukan Ades dengan membuat billboard dari botol plastik bekas. Inisiatif ini merupakan yang pertama kalinya dilakukan di Indonesia. Langkah pertama adalah dengan mengubah botol plastik menjadi bijih atau pellet plastik daur ulang. Setelahnya, pellet plastik ini siap untuk diolah menjadi berbagai benda, mulai dari kain untuk pakaian, peralatan rumah tangga, hingga material untuk bahan bangunan.

Untuk memuluskan #NiatMurni, Ades menggandeng sejumlah pihak dan para ahli di berbagai bidang terkait. Hal ini dilakukan agar sebanyak mungkin masyarakat bisa turut terlibat dalam kegiatan positif ini. Semakin banyak yang berpartisipasi, semakin cepat dan besar pula perubahan yang akan dihasilkan.

Salah satu mitra yang turut berkolaborasi dalam #NiatMurni adalah organisasi Waste for Change yang merupakan bagian dari Greeneration Indonesia. Bersama Ades, Waste for Change menjalankan #NiatMurni dengan membantu mengedukasi masyarakat Indonesia tentang pentingnya memilah sampah. Nantinya, mereka pun akan turut membantu mengumpulkan botol plastik bekas yang akan dijadikan billboard.

Dengan kreatifitas dan kolaborasi, sampah plastik yang kerap dianggap mencemari lingkungan kini memiliki kesempatan kedua untuk kembali dinikmati sebagai benda yang bermanfaat atau bahkan karya seni, seperti billboard yang digagas oleh Ades.

Siapa pun bisa jadi bagian dari perubahan ini dengan ikut menjalankan #NiatMurni. Simak terus perkembangannya dengan mengikuti akun Instagram @ades_indonesia.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com