PT SPINDO menggelar acara customer gathering di Hotel Maesa Ponorogo pada Kamis (30/1) lalu. Acara yang diikuti oleh 100 peserta ini merupakan kesempatan bagi para mitra TB Enggal untuk mengenal lebih dalam kualitas pipa SPINDO. Pemaparan dibuka oleh perwakilan Departemen Marketing SPINDO Ferry Indra Darmawan.
Dikenal sebagai Kota Reog, Ponorogo memang memiliki potensi besar sebagai pasar penjualan pipa SPINDO. Hal ini disampaikan oleh Wijianto, pemilik Toko Bangunan Enggal Wirajaya sebagai distributor SPINDO di wilayah Ponorogo. Mengingat luas wilayah Ponorogo lebih dari 1.300 kilometer persegi, ia pun berharap agar SPINDO meningkatkan kuantitas distribusinya ke wilayah tersebut.
PT Steel Pipe Industry of Indonesia (SPINDO) merupakan produsen pipa baja terbesar di Indonesia. SPINDO telah mencapai standar sertifikasi, baik nasional maupun internasional, dan telah memperoleh sertifikasi ISO 9001 dan API 5L.
Sertifikasi ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan jaminan kualitas pipa baja yang digunakan. Kualitas tersebut pun meliputi berbagai hal, termasuk ketebalan marking pipa yang benar agar konsumen tidak tertipu dengan produk yang menawarkan harga yang tidak sesuai dengan kualitas.
Berbagai program pun telah diluncurkan oleh pemerintah untuk membantu masyarakat Ponorogo, termasuk pembangunan infrastruktur demi kelancaran kegiatan perekonomian. Akibatnya, kebutuhan penggunaan pipa baja oleh masyarakat Ponorogo pun meningkat. Peluang ini kemudian dimanfaatkan oleh SPINDO untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman terhadap kualitas pipa SPINDO.
Sales Manager SPINDO Danny Trenggono menyatakan, informasi yang disampaikan dalam acara ini diharapkan tidak hanya diketahui oleh pada peserta saja, namun bisa diteruskan kepada masyarakat luas. Dengan demikian, konsumen akan memiliki pengetahuan ketika membeli barang sehingga hasilnya sesuai dengan kualitas yang diharapkan.
Acara ini pun disambut antusias oleh para peserta. Hal ini terlihat saat sesi tanya jawab. Selain sebagai sarana edukasi, SPINDO juga mendemontrasikan kekuatan pipa Galvanized Iron Pipe (GI). Caranya, dengan memberikan beban yang sama pada produk pipa sehingga terbukti bahwa kualitas kekuatan pipa SPINDO jauh lebih baik.
Pipa GI SPINDO pun memiliki sejumlah keunggulan, di antaranya memiliki regangan tarik tinggi, mengandung titanium yang kuat dan minim perawatan, serta memiliki ketebalan zinc 120 gram per sentimeter persegi atau 16,8 micron.
Tak hanya itu, pipa SPINDO juga memiliki proteksi ekstra yang mampu melindungi bahkan dalam lingkungan industri yang paling korosif sekalipun. Selain kuat, instalasinya pun mudah dan biaya perawatannya hemat. Kualitas ini sesuai dengan tagline SPINDO, yaitu “Pasti Tebalnya, Pasti Sikunya dan Pasti Lapisannya”.