Advertorial

Memudahkan Pengunjung untuk Parkir, SMARK beroperasi di TSM Bandung

Kompas.com - 22/07/2020, 08:00 WIB

KOMPAS.com - Perusahaan yang menawarkan Parking Mobility Solution berbasis mobile app pertama di Indonesia, SMARK melebarkan sayapnya ke Trans Studio Mall (TSM) Bandung.

Mempunyai layanan reservasi parkir secara online menjadi fitur pertama dan utama sejak diluncurkan pada tahun 2016 silam.

Fitur-fitur tersebut sekarang bisa dimanfaatkan oleh pengunjung TSM Bandung sehingga tidak perlu pusing mencari parkir saat berkunjung.

Seiring berjalannya waktu, SMARK juga bisa digunakan untuk melakukan pembayaran dan berlangganan parkir, serta fitur Coalition Loyalty Program.

Direktur Bisnis dan Marketing Best Parking Group Kemal Putra menjelaskan khusus untuk lokasi terbaru, akan mengusung teknologi yang di klaim olehnya pertama di Indonesia dan paling mutakhir.

“SMARK menyebutnya dengan Smart Parking Lock. Merupakan sebuah alat berbasis IoT untuk memastikan slot parkir dari user sudah berhasil di reservasi dengan aman serta terjamin untuk user tersebut,” ujar Kemal dari keterangan tertulis yang di terima Kompas.com.  

Hal ini juga merupakan bagian dari kampanye SMARK yaitu #CariParkirTanpaMikir yang ditujukan untuk memudahkan masyarakat dalam mencari parkir. Sehingga masyarakat tidak perlu membuang waktu mencari slot parkir kosong saat berkunjung ke mal atau pusat perbelanjaan.

CTO dari SMARK Syahril Sahib berpandangan bahwa teknologi Smart Parking Lock berpotensi menjadi tren baru di industri parkir Indonesia.

“SMARK memiliki misi untuk menjadi solusi yang bisa selalu diandalkan oleh penggunanya, bukan hanya untuk reservasi parkir, lebih luas dari itu SMARK ingin menjadi platform yang bisa digunakan bagi kebanyakan orang untuk banyak hal, terutama yang ada kaitannya dengan mobilitas,” ujar Syahril.

Ditambah dengan situasi pandemi membuat masyarakat menjalankan protokol kesehatan seperti physical distancing dalam aktivitas sehari-hari.

“Solusi SMARK ini diyakini akan mempermudah masyarakat menghadapi kondisi normal baru yang segalanya sudah mengusung teknologi contactless,” ujar Syahril.

General Manager Trans Studio Mall Bandung Safarina Mustikawati mengatakan bahwa kerja sama antara SMARK dan TSM sudah terjalin dari awal tahun 2020. Namun karena pandemi, kedua pihak sepakat untuk menunda layanannya sementara waktu.

“Sekarang, SMARK dan TSM melihat kerja sama yang lebih luas dengan rencana pengoperasian layanan SMARK di beberapa lokasi Trans Shopping Mall Group lainnya,” ujar Safarina.

Untuk informasi mengenai penggunaan SMARK, bisa langsung mengunjungi websitenya di www.smarkparking.com. Atau bisa mengirimkan email ke info@smarkparking.com dan nomor telepon 021-7232522.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com