Advertorial

Belanja Ranch Market dan Farmers Market Kini Bisa lewat GetMyStore

Kompas.com - 12/11/2020, 14:33 WIB

KOMPAS.com - PT Supra Kreatif Mandiri (SKM) meluncurkan portal belanja online bernama GetMyStore yang menjual seluruh produk yang tersedia di Ranch Market dan Farmers Market di Indonesia, Senin (9/11/2020).

Inovasi dari korporasi yang juga tergabung dalam grup PT Supra Boga Lestari Tbk. (RANC) ini diharapkan mampu menjadi panutan dalam pengalaman offline to online (O2O) di industri ritel.

Adapun portal belanja tersebut dapat diakses melalui situs web getmystore.com atau melalui aplikasi GetMyStore yang tersedia di Google Store dan Apple Store.

CEO PT Supra Boga Lestari Tbk Meshavara Kanjaya mengatakan, peluncuran GetMyStore merupakan bentuk upaya SKM dalam mengoptimalkan peluang dan kesempatan yang ada.

“Dalam rangka mengantisipasi perubahan dan perkembangan di industri ritel modern, GetMyStore APP merupakan solusi bagi para pelanggan untuk mendapatkan pelayan yang cepat dan prima,” kata Meshvara Kanjaya dalam rilis yang diterima Kompas.com Selasa (10/11/2020).

Saat berbelanja, pelanggan dapat memilih lokasi Ranch Market atau Farmers Market yang terdekat dari tempat tinggal. Informasi ketersediaan stok dan harga produk yang ada di supermarket sudah tersinkronisasi dengan GetMyStore.

Saat ini, total ada 52 toko Ranch Market dan Farmers Market yang tersebar di Jabodetabek, Cikarang, Surabaya, Malang, Semarang, Balikpapan, Samarinda, Pekanbaru, Dumai dan Ambon.

Terdapat dua jenis layanan pengiriman yang disediakan oleh GetMyStore, yakni pengiriman instan untuk pelanggan yang melakukan pembelian produk segar dan pengiriman reguler. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan berbagai metode pembayaran untuk memudahkan transaksi pembelian.

Ke depan, pihak SKM terus berkomitmen dalam mengembangkan platform online agar dapat bersinergi dengan baik terhadap toko offline yang ada.

Selain meluncurkan aplikasi GetMyStore, SKM juga telah mempersiapkan marketplace dan business to business channel untuk pelayanan yang lebih luas terhadap pelanggan.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com