KOMPAS.com – Penyedia jasa dan jaringan telekomunikasi, IM3 Ooredoo, meluncurkan GERAI ONLINE Indosat Ooredoo melalui kampanye bertajuk “Bersatu untuk Merdeka”.
Platform dan kampanye itu diluncurkan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan ke-76 Indonesia sekaligus untuk memaknai semangat persatuan seluruh masyarakat Tanah Air.
Seperti diketahui, tahun ini merupakan kali kedua Indonesia merayakan 17 Agustus di tengah pandemi. Selama dua tahun dilanda pagebluk Covid-19, seluruh masyarakat dari berbagai kalangan bahu-membahu mencegah penularan virus corona sembari membangkitkan roda ekonomi demi bertahan hidup.
Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Ritesh Kumar Singh mengatakan, setiap tantangan yang dihadapi bangsa akan teratasi dengan semangat persatuan.
GERAI ONLINE Indosat Ooredoo, lanjut Singh, merupakan kontribusi perseroan dalam mendukung upaya pemerintah memutus rantai penyebaran Covid-19. Selain itu, platform tersebut juga menjadi bentuk inovasi IM3 Ooredoo dalam melayani kebutuhan telekomunikasi pelanggan, terlebih di masa pandemi.
“Pelanggan dapat menikmati beragam kemudahan akses layanan telekomunikasi (Indosat Ooredoo) dalam satu tempat dengan aman dan nyaman, tanpa perlu meninggalkan rumah,” ucapnya dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Kamis (12/8/2021).
Adapun layanan yang tersedia di GERAI ONLINE Indosat Ooredoo adalah pembelian kartu perdana dan paket data, isi ulang pulsa, bayar tagihan pascabayar, serta peralihan kartu dari 3G ke 4G. Semua layanan tersebut dapat diakses melalui situs im3ooredoo.com/geraionline.
Kolaborasi lintas generasi
Hal menarik lain dari kampanye “Bersatu untuk Merdeka” adalah keterlibatan sejumlah musisi lintas generasi, seperti Baskara Putra (Hindia), Rendy Pandugo, Petra Sihombing, dan Iwan Fals.
Keempat sosok itu berkolaborasi menyanyikan lagu berjudul Satu Satu - 'Bersatu untuk Merdeka' yang diaransemen ulang oleh Petra. Video dari lagu tersebut bisa disaksikan melalui tautan ini.
Selain menampilkan kepiawaian empat musisi tersebut dalam bermusik, video “Satu Satu-Bersatu untuk Merdeka” juga sarat akan pesan semangat persatuan dan kemerdekaan.
Hal itu terlihat dari aksi saling bantu yang dilakukan para pemeran dalam tayangan video. Pemeran-pemeran tersebut merupakan perwakilan figur-figur masyarakat yang saling bahu-membahu agar kita bisa melewati tantangan masa sulit ini bersama
Terkait kolaborasi, Iwan mengaku senang bisa terlibat dalam kampanye “Bersatu untuk Merdeka”. Pasalnya, ia dapat menyuarakan semangat persatuan kemerdekaan lewat kampanye kolaborasi lintas generasi ini.
"Kami berharap, pesan yang disampaikan melalui kolaborasi ini dapat diterima dengan baik oleh masyarakat agar tidak menyerah dan terus bersatu untuk bersama-sama berjuang,” kata Iwan.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai kampanye “Bersatu untuk Merdeka” dan GERAI ONLINE Indosat Ooredoo, silakan kunjungi laman im3ooredoo.com/geraionline atau akun Instagram @im3ooredoo.