KOMPAS.com – PT Bank Negara Indonesia Tbk atau BNI kembali menunjukkan dukungannya pada perbulutangkisan Tanah Air. Lembaga keuangan ini menjadi sponsor utama tim nasional (timnas) badminton Indonesia di Piala Sudirman yang digelar di Kota Vantaa, Finlandia.
Sebelumnya, BNI menggelontorkan dana senilai total Rp 6,4 miliar untuk mengapresiasi atlet bulu tangkis beserta ofisialnya yang berlaga di Olimpiade Tokyo 2020.
Direktur Utama BNI Royke Tumilaar mengatakan, dukungan BNI terhadap bulu tangkis dilatarbelakangi catatan prestasi yang ditorehkan. Cabang olahraga (cabor) ini kerap mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
Karena itu, Royke melanjutkan, BNI senantiasa memberi dukungan kepada atlet bulu tangkis Indonesia, baik atlet yang sedang berlaga di ajang olahraga bergengsi maupun atlet yang masih dalam masa pembinaan demi regenerasi pemain. Dengan begitu, mereka bisa terus berprestasi secara konsisten di kancah internasional.
"Kami mendukung dan memberi semangat kepada tim bulu tangkis Indonesia agar dapat membawa pulang trofi Sudirman Cup yang sedang dinantikan bersama," ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Selasa (28/9/2021).
Dalam memberikan dukungan, Royke mengungkapkan, BNI berkolaborasi dengan Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI). Adapun periode kerja sama ini berlangsung selama 2021 hingga 2024.
Keputusan BNI mendukung penuh perbulutangkisan nasional merupakan mandat dari Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, penunjukkan tersebut dilatarbelakangi kesamaan visi misi antara BNI dan cabor bulu tangkis.
Menurut Erick, bulu tangkis selalu konsisten mengharumkan nama Indonesia di luar negeri. Hal ini turut diupayakan BNI yang telah ditunjuk menjadi bank nasional bertaraf global dan diharapkan unggul di masa mendatang.
Sebagai informasi, hingga akhir 2021, BNI juga berkomitmen mendukung tim bulu tangkis Indonesia pada turnamen internasional, selain Piala Sudirman.
Sebut saja, Piala Thomas dan Uber Cup yang diselenggarakan di Aarhus, Denmark, pada 9-17 Oktober 2021. Kemudian, Indonesia Open di Nusa Dua Bali pada 23-28 November 2021.