Advertorial

Siap Hadapi Musim Hujan di Rumah, Pastikan 4 Bagian Ini Aman

Kompas.com - 03/02/2022, 15:52 WIB

KOMPAS.com – Saat memasuki musim hujan, sebagian masyarakat khawatir akan kondisi rumahnya. Sebab, hujan deras yang disertai angin kencang secara terus menerus dapat mengakibatkan beragam risiko mulai dari rumah bocor, rembes, hingga banjir. Hal ini dapat mengganggu kenyamanan penghuni rumah. 

Untuk mengantisipasinya, sejumlah persiapan mesti dilakukan secara cepat. Terlebih, saat ini Indonesia sudah memasuki puncak musim hujan.

Data dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebut bahwa dua bulan pertama 2022 menjadi puncak musim hujan pada 244 dari 342 zona musim (ZOM) di Indonesia.

“Jawa, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur, mengalami puncak musim hujan pada Januari dan Februari. Jadi, masih sangat mungkin ada hujan-hujan lebat,” kata Koordinator Bidang Analisis Variabilitas Iklim BKMG Supari, dikutip dari pemberitaan Kompas.com Minggu (23/1/2022).

Nah mulai sekarang, cek kembali kondisi rumah untuk melihat bagian-bagian yang butuh diperbaiki.

Langkah tersebut dilakukan agar bisa mengantisipasi segala macam risiko yang datang ketika musim hujan. Dengan begitu, masyarakat tetap bisa tinggal di rumah dengan aman dan nyaman tanpa khawatir lagi.

Berikut adalah bagian-bagian rumah yang perlu diperiksa agar siap menghadapi puncak musim hujan.

  1. Bersihkan saluran air dari sampah

Ilustrasi saluran air dok. Nippon Paint Ilustrasi saluran air

Masalah utama yang sering kali dijumpai saat musim hujan adalah banjir. Hal ini bisa disebabkan oleh saluran pembuangan air rumah tangga yang tersumbat sampah, seperti dedaunan dan puing-puing.

Oleh sebab itu, cek kembali saluran air di sekitar rumah. Sebaiknya, bersihkan selokan, saluran, dan pipa pembuangan secara rutin. Bila memungkinkan, pasang jaring kawat untuk menahan sampah agar tidak terbawa aliran air hujan.

  1. Periksa kabel dan peralatan listrik

Memeriksa instalasi listrik merupakan langkah penting yang tidak boleh terlewatkan. Pasalnya, percikan air yang mengenai peralatan listrik dapat mengakibatkan arus pendek sehingga berpotensi menyebabkan kebakaran.

Oleh karena itu, pastikan tidak ada kabel yang terkelupas. Anda juga perlu menjauhkan kabel dan peralatan listrik dari wilayah-wilayah yang rawan bocor dan lembap. Jangan lupa untuk meletakkan kabel di atas peralatan yang berbahan kayu.

  1. Rapikan dan pangkas tanaman

Tanaman besar dan tinggi berpotensi tumbang saat hujan. Selain itu, tanaman yang terlalu rimbun juga bisa menjadi tempat bersarangnya nyamuk. Sementara, tanaman kecil yang berada di pot-pot gantung bisa terbang bila angin besar menerjang.

Untuk mencegahnya, rapikan dan pangkas tanaman di sekitar area rumah secara rutin.

  1. Periksa dinding dan atap rumah

Dinding dan atap merupakan hal krusial yang harus diperhatikan saat memasuki musim hujan. Untuk itu, periksa kedua bagian ini dan pastikan tidak ada bagian yang rembes.

Bila perlu, beri proteksi dengan memakai produk waterproofing, seperti cat berjenis waterproof atau anti-bocor.

Seiring berjalannya waktu, produsen cat waterproof melakukan berbagai terobosan. Ini membuat produknya mampu menjadi solusi untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan saat musim hujan. Hal ini juga yang menjadikan produk cat jenis waterproof turut mengalami peningkatan permintaan pada puncak musim hujan seperti sekarang.

Nippon Elastex 3-IN-1

dok. Nippon Paint Nippon Elastex 3-IN-1

Menjawab kebutuhan tersebut, Nippon Paint meluncurkan Nippon Elastex 3-IN-1. Sesuai namanya yang 3-IN-1, produk ini menggabungkan cat dasar, cat waterproofing, dan cat akhir yang bisa didapatkan masyarakat melalui satu produk. 

Nippon Elastex 3-IN-1 juga dilengkapi dengan teknologi Hydro-flex yang membuat cat lebih halus sehingga lateks bisa dengan mudah menyerap pada pori-pori tembok.

“Bahan dasar cat (Nippon Elastex 3-IN-1) terbuat dari latex elastomerik akrilik yang tangguh dan kuat untuk menutup kembali retak rambut (garis halus pada tembok) dan memberi perlindungan elastisitas terhadap kebocoran dengan lebih baik,” kata National Sales Manager Nippon Paint Indonesia, Ari Widodo dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu (26/1/2022).

Ari mengatakan, cat anti-bocor teknologi terbaru dari Nippon Paint tersebut bisa digunakan pada area interior, seperti dinding dan plafon, serta eksterior rumah, seperti dak dan genteng.

“(Benar), masyarakat bisa memperbaiki (atau mencegah) kebocoran pada dak dan genteng sekaligus dengan Nippon Elastex 3-IN-1. Produk ini juga memberikan garansi perlindungan sampai dengan 5 (lima) tahun,” ujar Ari.

Ia melanjutkan, Nippon Paint adalah solusi total untuk segala pengecatan. Lebih dari itu, Nippon Elastex 3-IN-1 juga tersedia dalam 2.000 pilihan warna.

“Semua pilihan warna cat tersebut 100 persen akurat dan konsisten. Pelanggan juga akan mendapatkan garansi produk,” tutur Ari.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai produk dan konsultasi permasalahan dinding, Anda bisa menghubungi WhatsApp Care Nippon Paint.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com