Advertorial

Sistem Pengelolaan Sumber Daya Air Butuh Partisipasi Masyarakat

Kompas.com - 28/03/2022, 13:11 WIB

KOMPAS.com - Air merupakan sumber daya alam yang penting dalam kehidupan. Seiring bertambahnya jumlah penduduk, kebutuhan air bersih semakin meningkat. Namun, ketersediaannya justru menurun.

Merespons hal tersebut, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) bersama Masyarakat Limnologi Indonesia (MLI) menggelar webinar bertajuk “World Water Day 2022” pada Selasa (22/3/2022).

Gelaran tersebut mengangkat tema “Membangun Kesadaran Generasi Muda tentang Ketersediaan dan Kelestarian Air”.

Kepala Organisasi Riset Kebumian dan Maritim BRIN Ocky Karna Radjasa mengatakan, pengelolaan air mampu mengatasi ancaman sumber daya air.

“Pengelolaan ini juga dapat memunculkan model pelestarian yang sesuai dengan kebudayaan masyarakat setempat,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (24/3/2022).

Sementara itu, Ketua MLI sekaligus Peneliti Pusat Riset Limnologi dan Sumber Daya Air BRIN Luki Subehi mengatakan bahwa webinar ini dapat menjadi sarana kampanye pentingnya air bagi kehidupan, khususnya bagi para pelajar.

“Generasi muda diharapkan berperan aktif melindungi perairan dan sumber daya air. Dengan demikian, membangun literasi di kalangan generasi muda dan meningkatkan kerja sama dalam pengelolaan sumber daya air sangatlah penting,” ujar Luki.

Adapun yang menjadi narasumber dalam webinar tersebut adalah Peneliti Pusat Riset Limnologi dan Sumber Daya Air BRIN Dr Rachmat Fajar Lubis.

Ia membawakan topik “Memahami Interaksi Danau dan Air Tanah di Indonesia: Perspektif yang Kadang Terabaikan".

Kemudian, perwakilan PT Hidronav Tehnikatama Thoriqul Huda membawakan materi dengan topik “Teknologi Terbaru dalam Survei di Perairan”.

Webinar tersebut dipandu oleh Peneliti Pusat Riset Limnologi dan Sumber Daya Air BRIN Dr Fajar Setiawan.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com