Advertorial

4 Fashion Item Cowok yang Cocok Digunakan Saat Intensitas Hujan Meningkat

Kompas.com - 14/06/2022, 15:24 WIB

KOMPAS.com – Di tengah peningkatan intensitas hujan seperti saat ini, salah satu kebingungan yang kerap dirasakan banyak orang adalah memilih outfit yang tepat.

Salah satu fashion item yang cocok dikenakan saat musim hujan adalah pakaian luar atau outerwear. Tak hanya bisa menghangatkan tubuh dari cuaca dingin, outerwear juga nyaman dikenakan dan fashionable

Kamu bisa memadukan outerwear dengan pakaian sehari-hari, seperti kemeja, kaus, hingga celana jeans. Dengan begitu, kamu tetap bisa tampil trendi. 

Buat kamu yang bingung dalam memilih outerwear untuk dipakai saat musim hujan, berikut Kompas.com sudah merangkumkan beberapa rekomendasinya. 

  1. Sweater

Sweater cocok dikenakan untuk musim hujan karena terbuat dari bahan fleece atau rajutan benang wol yang tebal.

Selain hadir dengan berbagai warna menarik, saat ini keberadaan sweater juga kian variatif lantaran produsen outerwear ini juga membuatnya dengan desain dan model yang unik.

  1. Jaket denim

Jaket berbahan dasar denim merupakan salah satu fashionitem yang tidak lekang oleh zaman. Selain membuat kamu terlihat keren, jaket ini cocok dikenakan pada musim hujan karena dibuat dari bahan tebal.

Tak hanya itu, bahan denim pada jaket tersebut pun umumnya lebih tahan terhadap air ketimbang jaket berbahan katun atau fleece.

  1. Jaket hoodie

Rekomendasi pilihan outerwear selanjutnya adalah jaket hoodie. Seperti diketahui, jaket hoodie adalah pakaian berlengan panjang yang dilengkapi dengan kupluk dan kantong atau saku pada bagian depan.

Penyebutan hoodie berasal dari kata “hood” yang berarti tudung atau penutup kepala. Hoodie pada jaket ini dapat melindungi kepala dari air hujan.

  1. Blazer

Blazer memiliki fungsi yang sama seperti jaket atau sweater. Namun, penggunaan blazer bisa menghadirkan kesan formal, berkelas, dan stylish.

Meski begitu, blazer juga tetap bisa digunakan pada kegiatan yang lebih santai, tergantung cara kamu memadukannya.

Desain dari blazer pun bermacam-macam. Ada yang berukuran normal sepinggang, ada yang panjang hingga menyentuh lutut, ada yang berukuran oversized, dan ada pula yang sesuai dengan bentuk badan.

Itulah empat rekomendasi outerwear yang bisa kamu pakai saat musim hujan. 

Bagi yang ingin mencari pakaian hangat dengan desain kekinian untuk menunjang aktivitas di musim hujan, kamu bisa melirik koleksi fesyen dari brand lokal, Roughneck 1991.

Untuk sweater, misalnya. Selain hadir dengan varian warna yang lengkap, sweater Roughneck juga hadir dengan berbagai desain yang unik.

Jaket hoodie dari Roughneck juga menawarkan berbagai pilihan desain dan warna menarik. Salah satunya, hoodie Roughneck bermotif tie-dye.

Tak hanya itu, koleksi jaket Roughneck pun terbilang lengkap, mulai dari model bomber hingga varsity.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera kunjungi katalog Roughneck 1991 yang tersedia di marketplace, seperti Tokopedia.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai koleksi baju hangat dari Roughneck 1991, silakan kunjungi Roughneck 1991 official store.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com