Advertorial

Punya Peran Penting, Berikut 5 Tips dalam Memilih Mobil keluarga

Kompas.com - 21/06/2022, 17:08 WIB

KOMPAS.com – Memilih mobil keluarga bukanlah urusan mudah. Sebab, fungsi mobil tidak hanya mengacu pada kebutuhan mobilitas satu orang saja, tetapi juga mampu memenuhi kebutuhan tiap anggota keluarga.

Sudah begitu, mobil juga harus punya daya tahan yang baik saat digunakan untuk segala jenis urusan, mulai dari antar anak sekolah, pergi pulang bekerja, dan juga bepergian bersama saat akhir pekan. 

Karena mobil digunakan untuk kebutuhan keluarga, biasanya pertimbangan calon pembeli hanya mengacu pada luas atau kapasitas kendaraan. Maka dari itu, jenis mobil yang dinilai cocok umumnya adalah multi purpose vehicle (MPV) dan sport utility vehicle (SUV).

Padahal, pertimbangan memilih mobil keluarga sebaiknya lebih dari itu. Sekalipun kendaraan tersebut dapat mengakomodasi mobilitas keluarga, Anda harus tetap jeli dalam memilihnya. Tujuannya, agar kendaraan yang dimiliki berperan secara optimal dalam memfasilitasi kebutuhan keluarga.

Berikut Kompas.com rangkum tips dan pertimbangan dalam memilih mobil keluarga.

  1. Perhatikan sistem keamanan

Sistem keamanan kendaraan merupakan bagian terpenting yang harus Anda perhatikan sebelum memilih mobil keluarga.

Dengan sistem keamanan yang baik, Anda dapat memberikan perlindungan kepada seluruh anggota keluarga saat sedang berkendara.

Oleh karena itu, perhatikan sistem keamanan yang disediakan, seperti sabuk pengaman di setiap jok, airbag, child safety lock, dan anti-lock braking system (ABS) atau sistem rem anti-terkunci.

Sebagai informasi, ABS merupakan sistem pengereman kendaraan yang dirancang untuk menghindari penguncian roda ketika terjadi pengereman mendadak. Dengan begitu, mobil yang dikendarai tetap bisa diarahkan meskipun Anda melakukan pengereman mendadak.

  1. Kapasitas penumpang

Betul jika kapasitas penumpang harus jadi pertimbangan utama. Ini mengingat mobil harus mampu memuat setidaknya untuk seluruh anggota keluarga inti. 

Oleh karena itu, pilihlah kendaraan dengan kapasitas seat yang cukup banyak. Biasanya, mobil dengan kapasitas lebih dari empat orang menjadi yang paling banyak dicari.

Pertimbangan tambahan adalah mobil memiliki kabin luas. Hal tersebut dapat memberikan kenyamanan kepada penumpang saat melakukan perjalanan dengan mobil.

Selain itu, Anda jadi bisa membawa barang bawaan lebih banyak selama perjalanan.

  1. Interior memadai

Interior berperan penting dalam memberikan kenyamanan bagi pengemudi dan penumpang kendaraan.

Adapun interior bawaan yang kerap disematkan oleh produsen kendaraan, adalah global positioning system (GPS), multi Universal Serial Bus (USB) charger, air conditioner, (AC) dan perangkat audio.

Selain interior dasar, pastikan juga Anda memilih kendaraan dengan kualitas jok yang nyaman. Dengan begitu, Anda dan keluarga bisa menikmati perjalanan.

  1. Kinerja mesin

Hal penting selanjutnya yang harus diperhatikan dalam memilih mobil keluarga adalah performa mesin.

Jika ingin memberikan kenyamanan maksimal dalam berkendara, pilihlah kendaraan dengan akselerasi yang halus.

Selain itu, perhatikan juga kapasitas mesin yang akan digunakan. Semakin besar kapasitas dan tenaga yang dimiliki, maka semakin besar juga tenaga yang bisa dihasilkan mobil tersebut.

Dengan mesin berkapasitas besar, kinerja kendaraan yang Anda miliki bisa lebih optimal saat membawa seluruh anggota keluarga bepergian.

  1. Kenyamanan

Kenyamanan juga menjadi salah satu poin penting yang harus diperhatikan.

Terlebih, jika Anda dan keluarga hendak atau bahkan sering melakukan perjalanan jarak jauh.

Oleh karena itu, untuk menunjang kenyamanan di perjalanan, pastikan Anda memiliki mobil dengan kursi yang empuk dan terbuat dari material terbaik.

Selain itu, pastikan juga suspensi yang dimiliki kendaraan memiliki kualitas terbaik agar dapat meredam berbagai jenis guncangan.

Itulah tadi lima hal yang harus diperhatikan saat Anda ingin membeli mobil untuk kebutuhan keluarga.

Mempertimbangkan hal itu, tak salah kalau mobil bertipe MPV dijadikan pilihan oleh masyarakat.

Selain memiliki harga yang relatif terjangkau, performa mesin dari mobil jenis MPV juga tergolong tangguh. Terpenting, mobil jenis tersebut memiliki ruang kabin yang luas dan kapasitas penumpang yang banyak, yakni mencapai tujuh seat.

Maka, tak heran jika mobil MPV begitu laku di pasar Indonesia.

Untuk diketahui, salah satu kendaraan MPV yang paling diminati saat ini oleh masyarakat Indonesia adalah Mitsubishi Xpander.

Berdasarkan data dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), wholesales gabungan antara Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross merupakan yang tertinggi pada awal 2022.

Salah satu pengguna Mitsubishi Xpander, Didi Dwiputro Zakaria mengatakan, Mitsubishi Xpander adalah jawaban akan kebutuhan bagi pecinta kendaraan berjenis MPV.

“Sebuah mobil yang ideal harus memenuhi lima aspek, seperti kapasitas penumpang, kenyamanan, ketangguhan mesin, desain, dan ekonomis (irit bahan bakar dan biaya perawatan). Mitsubishi Xpander memenuhi semua kebutuhan saya untuk sebuah Low MPV,” ujar Didi melansir laman Mitsubishi-motors.co.id.

Adapun untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan mobil keluarga dengan kualitas terbaik, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) melakukan upgrade terhadap produk tersebut dengan mengeluarkan produk New Xpander dan New Xpander Cross.

Pada Mitsubishi New Xpander, kendaraan ini hadir dengan beragam pengembangan dan penyempurnaan. Utamanya, pada bagian interior dan eksterior.

Untuk interior, pembaruan yang dilakukan terlihat pada bagian dashboard, warna dan aksen interior, panel digital AC, 8 inci touch screen audio with SDA, desain cluster meter baru, dan desain kemudi.

Kekedapan kabin pun turut ditingkatkan dengan mengoptimalkan insulasi suara untuk memberikan rasa nyaman berkendara selama di perjalanan.

Sementara untuk eksterior, pembaruan terlihat pada bumper depan, headlight LED, bodi belakang, T-Shape LED tail light, side sill garnish, electric switch tailgatedoor handle, dan velg 17 inci Two Tone Alloy.

Kualitas suspensi dan shock absorber pun juga ditingkatkan agar New Xpander menghasilkan pengendalian dan stabilitas pengendaraan yang lebih stabil dan nyaman di jalan kasar.

Mitsubishi New Xpander hadir dalam tujuh varian, yakni Xpander Ultimate CVT, Xpander Sport CVT, Xpander Sport MT, Xpander Exceed CVT, Xpander Exceed MT, Xpander GLS CVT, dan Xpander GLS MT.

Untuk warna, Mitsubishi New Xpander hadir dengan enam varian warna, yakni quartz white pearl, warna baru blade silver metallic, jet black mica, graphite gray metallic, red metallic, dan deep bronze.

Pada New Xpander Cross, Mitsubishi melakukan banyak pembaruan, mula dari performa mesin, eksterior, hingga interior.

Untuk performa, New Xpander Cross telah dibekali mesin continuously variable transmission (CVT) terbaru yang lebih bertenaga dan halus.

Kinerja mesin tersebut semakin lengkap karena dipadukan dengan mesin 1,5L MIVEC DOHC 16 Valve yang memiliki spesifikasi Euro 4. Dengan spesifikasi ini, mesin mampu menghasilkan output maksimum 105 Pferdestarke (PS) pada 6.000 revolution per minutes (rpm) dan torsi maksimal 141 newton meter (Nm) pada 4.000 rpm.

Pada bagian interior, Mitsubishi New Xpander Cross hadir dengan tampilan lebih mewah dan elegan.

Interior tersebut, di antaranya new horizontal axis design dashboard with soft touch, new instrument panel and door trim with soft pad, new interior color (black and navy blue), serta console tray and card holder.

Selanjutnya, new floor console with armrest5, new digital AC panel, new 9” Wsvga capacitive touch panel display with smartphone-linked display audio (Sda), dan new design high contrast meter cluster with color mid.

Untuk warna, Mitsubishi New Xpander Cross dilengkapi lima varian warna, yakni quartz white pearl, blade silver metallic, jet black mica, graphite gray metallic, dan sunrise orange. Adapun seluruh varian Xpander Cross hadir dengan warna interior black dan navy.

Promo untuk pembelian produk kendaraan dari MMKSI. 
Dok. MMKSI Promo untuk pembelian produk kendaraan dari MMKSI.

Sebagai informasi, saat ini MMKSI selaku distributor resmi Mitsubishi di Indonesia tengah mengadakan promosi terhadap pembelian Mitsubishi New Xpander dan New Xpander Cross yang dilakukan pada Juni 2022.

Calon pembeli bisa mendapatkan down payment (DP) ringan mulai dari 8 persen, bunga 0 persen sampai dengan tenor dua tahun, gratis asuransi dua tahun, mendapat paket smart cash dengan bunga 0 persen, serta gratis asuransi dan biaya admin.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com