Advertorial

Rakorgub Se-Sumatera 2022 Fokus pada 5 Isu, Gubernur Kepri Usulkan Kesepakatan

Kompas.com - 01/07/2022, 17:39 WIB

KOMPAS.com - Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad menghadiri acara puncak Rapat Koordinasi Gubernur (Rakorgub) se-Sumatera 2022 di Ballroom Premiere Hotel, Pekanbaru, Riau, Kamis (30/6/2022).

Kali ini, Provinsi Riau didapuk sebagai tuan rumah untuk gelaran tahunan yang sempat tertunda selama dua tahun akibat pandemi Covid-19 tersebut.

Rakorgub se-Sumatera 2022 dihadiri oleh Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo, serta Staf Ahli Bidang Pemerataan Kementerian Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) atau Badan Penelitian, dan Pengembangan Nasional (Bappenas) Oktorialdi.

Hadir pula Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, Gubernur Jambi Al Haris, Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Ridwan Djamaluddin, dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya.

Lalu, ada Gubernur Aceh dan Sumatera Utara yang masing-masing diwakili Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bappeda) setempat.

Sementara itu, Direktur Jenderal (Dirjen) Pembiayaan Infrastruktur Kementerian Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Herry Trisaputra Zuna, hadir secara virtual.

Sebagai tuan rumah, Gubernur Riau Syamsuar mengatakan, Rakorgub digelar sebagai sarana penghubung pola komunikasi antargubernur se-Sumatera.

"Gelaran ini juga bertujuan untuk mengevaluasi kerja sama yang telah terjalin sebelumnya dalam rangka membangun daerah masing-masing," ujar Syamsuar dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (1/7/2022).

Rakorgub se-Sumatera 2022 mengusung tema "Transformasi Ekonomi Sumatera" dengan lima fokus pembahasan. Pembahasan ini meliputi pemerataan infrastruktur, hilirisasi sumber daya alam (SDA), penguatan jaringan pariwisata dan ekonomi kreatif, percepatan penurunan stunting dan kemiskinan ekstrem, serta pembangunan rendah karbon.

Pada gelaran tersebut, Syamsuar menjabarkan hasil kesepakatan Rapat Koordinasi Teknis (Rakortek) organisasi perangkat daerah (OPD) se-Sumatera yang telah digelar sehari sebelumnya.

Hasilnya, terdapat 39 poin kesepakatan yang dirumuskan dari lima fokus pembahasan itu. Kesepakatan ini dirumuskan sebagai kerja sama antardaerah yang ditandatangani oleh para gubernur se-Sumatera.

Syamsuar berharap, Rakorgub dapat menghasilkan sinergi dalam mempercepat pembangunan.

Usulkan kesepakatan

Ansar Ahmad menyampaikan, ia sengaja hadir secara langsung pada Rakorgub bersama sejumlah pimpinan OPD untuk mengusulkan kesepakatan-kesepakatan yang sudah ia rumuskan berdasarkan permasalahan di Kepri.

Pasalnya, lima fokus pembahasan dalam Rakorgub berafiliasi langsung dengan Provinsi Kepri. Sebut saja, pemerataan infrastruktur yang terus digesa Ansar, terutama di daerah terdepan, terpencil, dan tertinggal (3T).

Lalu, hilirisasi SDA di bidang pengolahan hasil kelautan dan perikanan. Kemudian, penguatan jaringan pariwisata dan ekonomi kreatif (ekraf) demi peningkatan length of stay wisatawan mancanegara (wisman).

Kemudian, percepatan penurunan stunting yang selalu menjadi fokus utama Ansar serta pembangunan rendah karbon. Sebab, menurut Ansar, ia selalu mengedepankan green energy dalam pengawasan investasi di Kepri.

"Saya harap, kesepakatan bersama yang telah ditandatangani dapat membawa dampak positif bagi percepatan pembangunan dan pemulihan ekonomi di wilayah Sumatera, khususnya Kepri," ujar Ansar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com