Advertorial

Zebra Luncurkan Tablet Enterprise Tangguh Untuk Operasional Bisnis Lebih Lancar

Kompas.com - 18/07/2022, 09:00 WIB

Kompas.com – Saat ini, banyak perusahaan yang menggunakan tablet consumer untuk kebutuhan bisnis. Meski menawarkan fitur lengkap layaknya laptop dan mudah dibawa, perangkat tersebut rentan rusak jika terjatuh.

Tak hanya mengganggu produktivitas karyawan, hal itu juga dapat membebani keuangan perusahaan karena harus mengeluarkan biaya untuk reparasi.

Sebagai solusi dari permasalahan tersebut, Zebra Technologies meluncurkan seri tablet tangguh untuk bisnis terbaru, yakni ET40/ET45 (seri ET4x) dan ET40-HC/ET45-HC (seri ET4x-HC).

Hadir dengan tampilan consumer yang tipis dan ringan, tablet Android tersebut didesain lebih tahan banting ketimbang perangkat kelas consumer lain.

Produk tersebut memiliki beberapa konfigurasi sesuai kebutuhan bisnis. Salah satunya, pemindai barcode kelas dunia. Tablet ini juga dibekali mobility DNA milik Zebra yang membuatnya aman, mudah digunakan dan dikelola, serta mampu mengatasi problem teknis dari jauh.

Sebagai contoh, seri ET4x-HC diciptakan untuk industri kesehatan. Tablet ini menggunakan material grade plastik industri kesehatan yang tahan terhadap proses disinfeksi.

Spesifikasi dan fitur tablet tersebut dirancang untuk mendukung mobilitas dokter dan perawat, memonitor pasien, serta komunikasi staf dan registrasi pasien.

Sementara itu, seri ET4x cocok untuk perusahaan di berbagai sektor, termasuk ritel, manufaktur, pengelolaan gudang, perhotelan, mobilitas lapangan, serta transportasi dan logistik.

Tablet tersebut banyak digunakan untuk staf di divisi penjualan, point of sale (POS), manajemen inventaris, manajemen staf, check-in tamu, pelayan restoran, serta komunikasi untuk staf.

Perangkat tersebut juga bisa digunakan oleh perusahaan transportasi dan logistik untuk routing dan pengiriman, bukti pengambilan dan pengiriman, faktur atau mobile POS, manajemen inventaris, komunikasi untuk staf, serta pelacakan parsel.

Lalu, apa saja kelebihan seri tablet tangguh dari Zebra Technologies? Simak ulasan berikut. 

  1. Tangguh sampai akhir

Zebra merancang tablet kelas enterprise terbarunya untuk penggunaan di lingkungan yang menantang. Pasalnya, tablet ini telah dibekali segel IP65 yang dapat melindungi perangkat dari debu.

Tablet tersebut juga sudah dibekali standar militer MIL-STD-810H yang membuatnya tahan banting saat jatuh ke beton dari ketinggian 1,2 meter.

Tenaga Kesehatan menggunakan tablet dari Zebra Technologies. 

DOK. Zebra Technologies Tenaga Kesehatan menggunakan tablet dari Zebra Technologies.

Bahkan, drop specification tablet terbaru dari Zebra Technologies itu dapat ditingkatkan hingga 1,5 meter dengan boot yang kokoh.

Zebra menjamin, seluruh model kedua seri tablet terbaru tersebut akan tersedia selama tiga tahun penjualan untuk skalabilitas bisnis. Zebra juga menyediakan layanan pendukung Zebra OneCare bagi perusahaan hingga enam tahun.

  1. Konfigurasi yang menyesuaikan kebutuhan bisnis

Zebra menghadirkan seri ET4x dengan pilihan layar 8 dan 10 inci. Hal ini dilakukan untuk menyediakan lebar display yang dapat digunakan di berbagai bisnis.

Untuk seri ET4x-HC, Zebra hanya menyediakan konfigurasi layar 10 inci. Pasalnya, tablet ini dirancang secara khusus untuk penggunaan di lingkungan rumah sakit.

Seri ET40/ET40-HC memiliki teknologi WiFi 6 yang cocok untuk penggunaan indoor. Sementara itu, ET45/ET45-HC mendukung konektivitas Wi-Fi dan seluler untuk pengguna yang selalu bergerak.

Tablet kelas enterprise dari Zebra juga cocok digunakan untuk perusahaan yang menerapkan banyak shift. Pasalnya, perangkat telah dibekali baterai removable berkapasitas 6.100 milliampere hour (mAh) untuk tablet 8 inci dan 7.600 mAh untuk tablet 10 inci. Kapasitas baterai sebesar itu membuat tablet dapat digunakan selama satu shift.

Ilustrasi tablet dari Zebra Technologies digunakan untuk melayani konsumen. 

DOK. Zebra Technologies Ilustrasi tablet dari Zebra Technologies digunakan untuk melayani konsumen.

Selain berkapasitas besar, baterai tersebut memiliki teknologi PowerPrecision. Teknologi ini membuat admin teknologi informasi (TI) memiliki visibilitas yang lebih luas untuk mengelola baterai lebih baik.

Untuk kebutuhan point of sale (POS), seri ET4x bisa berfungsi sebagai POS mobile untuk menerima pembayaran. Pembayaran dapat dilakukan dengan mudah melalui Near-field communication (NFC) atau hybrid POS dengan hub Point of Sale dan stand untuk presentasi. 

  1. Pemindai barcode kelas dunia

Tablet kelas enterprise Zebra bisa memindai barcode, label, dan dokumen dengan cepat dan mudah. Sebagai gambaran, perangkat ET4x/ET4x-HC dilengkapi teknologi PRZM Intelligent Imaging.

Teknologi tersebut membuat perangkat bisa menangkap barcode dalam kondisi apa pun, seperti rusak, kotor, serta QR yang dicetak dengan kualitas rendah.

Untuk dokumen, pengguna bisa memanfaatkan kamera 13 megapiksel (MP) untuk mengambil gambar dari barang atau ketika melakukan audit terhadap merchandise di toko untuk mengetahui kualitas barang.

Ilustrasi pekerja logistik menggunakan tablet dari Zebra Technologies. 

DOK. Zebra Technologies Ilustrasi pekerja logistik menggunakan tablet dari Zebra Technologies.

Kamera tersebut terletak di bagian belakang tablet kokoh serta memiliki autofocus untuk mendokumentasikan obyek secara detail.

Selain kamera belakang, tablet tersebut juga memiliki kamera depan 5 MP untuk meningkatkan kolaborasi dan alur kerja lewat video call.

  1. Memaksimalkan performa perangkat

Selain multifungsi, tablet kelas enterprise dari Zebra memiliki toolkit profesional yang sudah pre-installed, yakni Zebra Mobility DNA. Toolkit ini didesain untuk membantu integrasi, keamanan penggunaan, optimalisasi, dan mengelola perangkat.

Tak hanya itu, Zebra menawarkan versi enterprise Zebra Mobility DNA untuk lebih meningkatkan produktivitas end-user, menurunkan kerumitan TI, serta memaksimalkan fungsi tablet.

Selain itu, Zebra menawarkan solusi semacam walkie-talkie melalui handset komunikasi push-to-talk (PTT) dan private branch exchange (PBX) lewat Workforce Connect Voice.

Dengan fitur PTT Express opsional, staf bisa berkomunikasi ala walkie-talkie lewat jaringan WiFi perusahaan.

Tablet dari Zebra Technologies dapatdigunakan untuk berkomunikasi lewat WiFi. 

DOK. Zebra Technologies Tablet dari Zebra Technologies dapatdigunakan untuk berkomunikasi lewat WiFi.

Selain itu, workforce connect PTT Pro opsional memungkinkan komunikasi PTT dilakukan lewat WiFi dan jaringan seluler untuk jangkauan yang lebih luas. Hal ini memungkinkan layanan komunikasi yang lebih hemat.

Untuk perusahaan yang nyaman dengan fungsi komunikasi internal ala PBX, Zebra menyediakan workforce connect voice. Dengan demikian, pengguna tak perlu lagi membeli perangkat tambahan.

Tampilan antarmuka tablet terbaru dari Zebra juga memungkinkan karyawan untuk mengeksekusi layanan telepon yang rumit, mulai dari saling menelepon, melakukan dan menerima panggilan eksternal, hingga meneruskan atau transfer panggilan.

Untuk informasi lebih lengkap, kunjungi laman seri ET4x dan seri ET4x-HC.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com