Advertorial

3 Tips Dekorasi Kamar Tidur agar Nyaman dan Fungsional

Kompas.com - 24/08/2022, 11:48 WIB

KOMPAS.com - Selain ruang tamu dan dapur, kamar tidur juga perlu didekorasi secara apik. Pasalnya, kamar tidur tak hanya berfungsi sebagai tempat untuk beristirahat, tetapi juga sebagai ruang pribadi yang bisa memberi energi positif sekaligus relaksasi bagi penghuninya.

Oleh karena itu, kamar tidur perlu ditata sedemikian rupa sesuai preferensi dan selera pemiliknya agar makin nyaman.

Terlebih, sebagian masyarakat saat ini masih bekerja dari rumah atau work from home (WFH). Kamar pun jadi salah satu opsi tempat untuk bekerja selama WFH. 

Lantas, apa saja yang perlu diperhatikan untuk mendekor kamar tidur?

  1. Desain kamar tidur sesuai fungsi

Hal penting yang perlu diperhatikan saat berencana mendekor ulang kamar tidur adalah menentukan fungsi kamar.

Dalam keseharian, kamar tidur tak hanya difungsikan sebagai tempat untuk beristirahat pada malam hari. Kamar juga punya fungsi lain, seperti tempat bekerja, belajar, dan relaksasi, baik menonton film maupun main game. Kamu dapat menyelaraskan fungsi tersebut sesuai preferensi masing-masing.

Setelah menentukan fungsi kamar, langkah selanjutnya adalah menyiapkan perabot yang sesuai. Sebagai contoh, kamar tidur bagi kalangan muda yang sudah bekerja dapat dilengkapi dengan furnitur yang bisa mendukung produktivitas.

Adapun perabotan yang bisa digunakan untuk mendukung bekerja adalah satu set meja dan kursi kerja minimalis, lampu baca, rak penyimpanan, dan rak buku.

Sementara, perabot kamar bagi remaja terdiri dari meja belajar, sofa bed floor untuk bersantai, satu set tempat tidur yang menyatu dengan ruang rak penyimpanan, lampu belajar, aksesori, dan hiasan dinding. Pemilihan perabot tersebut bisa disesuaikan dengan hobi dan minat mereka.

  1. Terapkan warna sesuai kepribadian

Hal berikutnya yang patut dipertimbangkan dalam mendekor ulang kamar tidur adalah warna dinding. Secara psikologis, warna cat dinding kamar mencerminkan kepribadian penghuninya.

Selain itu, warna juga dapat memengaruhi mood dan kenyamanan penghuninya pula. Kamu pun dapat memilih warna dinding kamar sesuai kepribadian dan efek psikologi apa yang ingin ditimbulkan.

Hijau tosca, misalnya, dapat memberi efek tenang dan santai sehingga penghuni merasa nyaman beristirahat melepas lelah dari aktivitas sehari-hari.

Jika ingin membuat kamar tidur tampak lebih luas, kamu bisa mengadopsi warna putih pudar. Warna ini juga memberi kesan nyaman, bersih, dan hangat. Putih pudar juga masuk kategori warna netral sehingga cocok dipadukan dengan berbagai furnitur dekoratif dengan aksen kontras.

Bila punya banyak aksesori berbahan kain, kamu bisa mengecat dinding dengan warna abu-abu. Sebab, warna ini dapat berpadu indah dengan berbagai aksesori berbahan kain.

Kamu juga bisa mempertimbangkan warna-warna bersahaja, seperti biru dan hijau mint. Warna-warna tenang ini bisa meningkatkan rasa damai sehingga pikiran gelisah dapat diminimalkan.

  1. Beli aksesori fungsional dengan harga terjangkau

Kamar tidur yang nyaman, fungsional, dan elegan tidak selalu harus menggunakan aksesori atau furnitur mahal. Kamu bisa membeli perlengkapan pendukung dengan harga terjangkau. Misalnya, karpet bulu, sprei, dan lemari pakaian.

Produk dengan kualitas apik dan harga bersahabat bisa kamu dapatkan melalui Tokopedia. Platform e-commerce ini menawarkan berbagai pilihan perlengkapan dan aksesori kamar tidur, mulai dari karpet bulu, sprei, hingga lemari pakaian.

Di Tokopedia, kamu bebas memilih produk sesuai bujet. Karpet bulu di Tokopedia tersedia mulai dari harga Rp 50.000 hingga Rp 300.000. Jenis karpetnya pun beragam, seperti bulu fluffy pillow, bulu rasfur, beludru bentley, Korean style, dan ostrich turkey antik.

Begitu pula dengan sprei. Kamu bisa membelinya berdasarkan motif yang kamu suka dan sesuai ukuran tempat tidur. Tersedia pula bed cover dalam bentuk satuan ataupun sprei set.

Agar kamar tidur tampak lebih elegan nan minimalis, kamu bisa melengkapinya dengan lemari pakaian ala Skandinavia dan rotan susun. Jika ingin perabotan yang praktis, lemari plastik susun bisa jadi pilihan.

Berbagai macam lemari pakaian bisa kamu dapatkan melalui Tokopedia yang bisa disesuaikan dengan bujet.

Nah, itulah tiga hal yang wajib dipertimbangkan saat berencana mendekor ulang kamar tidur.

Bagaimana? Mudah bukan? Tunggu apa lagi, segera lengkapi perabot dan aksesori kamar tidur melalui Tokopedia.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com