Advertorial

Biar Pernikahan Lancar dan Berkesan, Lakukan 7 Langkah Persiapan Berikut

Kompas.com - 23/05/2023, 16:23 WIB

KOMPAS.com – Pernikahan merupakan momen istimewa bagi setiap pasangan. Untuk memastikan acara pernikahan berjalan lancar dan berkesan, setiap pasangan harus melakukan berbagai persiapan secara matang, mulai dari konsep, venue, undangan, catering, suvenir, seserahan, hingga mahar.

Persiapan tersebut harus dilakukan sejak jauh hari. Sebab, bisa saja venue yang kamu incar sudah di-booking oleh pasangan lain. Hal ini juga bisa membuathati kamu, pasangan, dan keluarga jadi lebih tenang.

Persiapan sejak jauh hari juga membuka kesempatan buat kamu mendapatkan harga spesial dari vendor.

Nah, apa saja hal-hal penting yang wajib disiapkan sejak jauh-jauh hari? Simak ulasan berikut.

  1. Tanggal pernikahan

Hal pertama yang mesti dipersiapkan adalah tanggal pernikahan. Penentuan tanggal pernikahan akan berpengaruh terhadap persiapan lain, seperti dokumen, pemilihan tempat pernikahan, pengaturan dekorasi, daftar tamu undangan, serta pemilihan vendor.

Oleh karena itu, diskusikan dengan kedua belah pihak keluarga untuk menentukan tanggal pernikahan. Pilih tanggal terbaik dan jangan terlalu mepet agar persiapan bisa berjalan lancar.

  1. Konsep

Konsep pernikahan menggambarkan tema, gaya, serta suasana yang ingin diciptakan dalam rangkaian prosesi pernikahan. Secara umum, terdapat dua konsep pernikahan yang digunakan masyarakat Indonesia, yakni tradisional dan modern.

Konsep pernikahan tradisional biasanya mengacu pada penggunaan upacara dan pakaian adat sesuai daerah calon pengantin perempuan. Sementara itu, konsep pernikahan modern mengadopsi gaya yang lebih kontemporer dan inovatif, baik secara busana maupun prosesi upacaranya.

Pemilihan konsep pernikahan akan berpengaruh terhadap dekorasi, gaya, desain undangan, serta nuansa secara keseluruhan. Jadi, koordinasikan hal ini dengan pihak keluarga supaya acara dapat berjalan lancar.

  1. Venue

Pemilihan venue yang tepat penting dilakukan untuk menciptakan suasana yang sesuai dengan konsep pernikahan. Jika menginginkan pernikahan dengan konsep modern, kamu bisa mencari venue dengan desain interior yang menunjang banyak dekorasi dan fungsional, seperti ballroom atau area outdoor hotel.

Selain itu, pastikan venue yang dipilih memiliki kapasitas cukup untuk menampung jumlah tamu yang diundang serta memiliki fasilitas parkir yang memadai.

Pertimbangkan juga aksesibilitas venue dari lokasi kedua keluarga dan tamu. Calon pengantin harus memastikan venue mudah dijangkau dengan kendaraan pribadi atau transportasi umum.

Idealnya, venue harus berdekatan dengan akomodasi, seperti hotel atau penginapan. Hal ini turut memudahkan tamu yang datang luar kota atau negeri.

  1. Undangan

Setelah mengetahui rencana waktu pernikahan, konsep, dan venue, saatnya kamu menyiapkan undangan pernikahan. Pemesanan undangan pernikahan perlu disiapkan sejak jauh-jauh hari. Sebab, hal ini bisa memberikan keuntungan, baik untuk calon pengantin maupun tamu undangan.

Dengan mempersiapkan lebih awal, calon pengantin dapat membagikan undangan lebih leluasa kepada tamu undangan. Sementara bagi tamu, hal ini dapat memberikan waktu yang cukup untuk merencanakan kehadiran.

Idealnya, undangan pernikahan disebar dua minggu sebelum hari resepsi pernikahan. Oleh karena itu, pesan undangan lima atau enam bulan sebelum hari H pernikahan. Hal ini mengingat proses desain, editing, hingga cetak biasanya butuh waktu lebih dari satu bulan.

  1. Catering

Dalam acara pernikahan, pihak venue biasanya menyediakan catering dalam paket pernikahan. Jika tidak, calon pengantin perlu menyiapkan vendor catering secara terpisah.

Calon pengantin harus memastikan pilihan catering sesuai dengan kebutuhan. Pastikan juga jumlah makanan yang dipesan mencukupi untuk jumlah tamu yang diundang.

Terdapat rumus umum yang sering digunakan dalam menentukan jumlah makanan dalam acara pernikahan, yakni dua kali jumlah undangan.

Jika mengundang 100 tamu, berarti kamu harus menyiapkan makanan untuk 200 orang. Namun perlu diingat, rumus ini dapat disesuaikan berdasarkan preferensi pribadi, jenis acara, serta jenis makanan yang disajikan.

Selain makanan utama, calon pengantin juga dapat mempertimbangkan memesan jajanan pendamping atau stall. Jajanan pendamping dapat berupa food stationlive cooking stationdessert bar, serta snack corner.

  1. Suvenir

Souvenir pernikahan merupakan simbol penghargaan sekaligus rasa terima kasih kepada tamu undangan yang hadir di acara pernikahan. Suvenir juga dapat menjadi kenang-kenangan bagi tamu undangan.

Sama seperti undangan, pemilihan suvenir pernikahan sebaiknya dilakukan sejak dini, mengingat pembuatannya juga membutuhkan waktu lama.

Selain itu, dengan memesan sejak jauh-jauh hari, calon pengantin juga dapat secara leluasa memilih jenis, bahan, kualitas, serta harga suvenir.

  1. Mahar

Mahar merupakan hal penting dalam pernikahan di berbagai budaya mana pun, khususnya pernikahan dalam agama Islam. Mahar merupakan pemberian dari calon pengantin pria kepada calon mempelai perempuan dan menjadi syarat sah pernikahan dalam agama Islam.

Karena menjadi salah satu syarat dalam pernikahan, pemberian mahar tidak boleh diberikan secara sembarangan. Dalam memberikan mahar, calon mempelai pria harus mempertimbangkan aspek finansial dan kemampuan.

Adapun mahar pernikahan yang kerap diberikan calon mempelai pria adalah uang, logam mulia, saham perusahaan, surat tanah, perlengkapan hobi, hewan ternak, serta seperangkat peralatan ibadah.

Selain mahar, calon pengantin pria juga biasanya memberikan hantaran dan seserahan kepada calon pengantin perempuan. Namun, hal ini tidak wajib. Jika ingin memberikan, sesuaikan dengan bujet pernikahan kamu.

Itulah sejumlah persiapan pernikahan yang harus dilakukan sejak jauh-jauh hari supaya acara dapat berjalan lancar. Kamu bisa membeli souvenir pernikahan atau keperluan lain di Tokopedia. Bahkan, kamu juga bisa membeli mahar pernikahan di e-commerce berlogo hijau itu.

Baca tentang
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com