Advertorial

Taklukkan Bina Sentra FA, PSIK Klaten Awali Babak 12 Besar Liga 3 Zona Jateng dengan Tren Positif

Kompas.com - 30/11/2023, 15:04 WIB

KOMPAS.com - Persatuan Sepak Bola Indonesia Klaten (PSIK) Klaten berhasil menaklukkan Bina Sentra FA dengan skor 3-0 di Stadion Trikoyo Klaten, Jawa Tengah, Rabu (29/11/2023).

Pada laga pembukaan babak 12 Besar Liga 3 Grup I Zona Jawa Tengah (Jateng) itu, PSIK Klaten menekan tim tamu sejak awal pertandingan.

Saat pluit kick-off dibunyikan, PSIK Klaten langsung tampil agresif sejak awal dan berusaha menekan pertahanan Bina Sentra FA dengan serangan-serangan cepat. Alhasil, pertandingan pun berjalan dengan tensi yang cukup tinggi.

Serangan intensif PSIK Klaten pun langsung membuahkan hasil pada menit ke-17. Deni Setiawan berhasil mencetak gol pembuka bagi tuan rumah.

Tak lama berselang, tepatnya pada menit ke-21, PSIK Klaten menggandakan keunggulan lewat titik putih. Noka Birawa yang dipilih menjadi algojo penalti memperlebar keunggulan PSIK Klaten yang bertahan hingga turun minum.

Meski telah unggul dua angka, PSIK Klaten sama sekali tak kehilangan hasratnya untuk bisa mendominasi pertandingan pada babak kedua.

Hal tersebut terlihat dari berbagai tekanan yang diberikan ke dalam jantung pertahanan Bina Sentra FA.

Gawang Bina Sentra FA pun kembali jebol oleh sepakan Noka Birawa pada menit ke-55. Tendangan kerasnya tak mampu diantisipasi oleh kiper Bina Sentra FA. Skor 3-0 untuk PSIK Klaten bertahan hingga pluit akhir dibunyikan.

Atas penampilan gemilang tersebut, Pelatih PSIK Klaten Sri Widodo pun mengapresiasi penampilan apik anak asuhnya.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada anak-anak yang telah menjalankan instruksi dengan baik sehingga kami dapat memenangkan pertandingan dengan skor maksimal 3-0," ujar Sri Widodo siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (30/11/2023).

Sementara itu, pemain sayap PSIK Klaten, Danang Saputro, menyatakan rasa bangganya terhadap perjuangan rekan-rekannya.

Kemenangan atas Bina Sentra FA membuat PSIK Klaten jadi pemuncak klasemen sementara Grup I Liga 3 Zona Jateng Dok. PSIK Klaten Kemenangan atas Bina Sentra FA membuat PSIK Klaten jadi pemuncak klasemen sementara Grup I Liga 3 Zona Jateng

“Saya sangat senang. Sebab, ini adalah pertandingan debut saya sebagai pemain PSIK pada 2023. Terima kasih untuk pelatih yang sudah memberikan kesempatan untuk saya bermain. Saya sangat senang dengan atmosfer pertandingan pada hari ini. Terima kasih juga kepada suporter yang telah mendukung sehingga kami diberikan poin yang maksimal,” kata Danang.

Berkat kemenangan tersebut, PSIK Klaten memuncaki klasemen sementara Grup I Liga 3 Zona Jateng. Selanjutnya, PSIK Klaten akan berhadapan dengan PSIW Wonosobo pada Rabu (6/12/2023).

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com