Advertorial

Pembeli Pertama Mulai Beli Mobil Listrik, Ini Rekomendasi Mobil Hybrid dari Toyota

Kompas.com - 20/12/2023, 14:25 WIB

KOMPAS.com – Beberapa waktu lalu, Sekretaris Umum Gaikindo Kukuh Kumara mengatakan bahwa peningkatan pasar kendaraan listrik di Indonesia belum merata. Hal ini karena mobil listrik masih belum menjangkau konsumen pembeli pertama (first buyer) dengan tingkat ekonomi menengah ke bawah.

"Saat ini, pembeli mobil listrik merupakan konsumen yang memang sudah memiliki mobil sebelumnya atau lebih dari satu. Jadi, bukan first buyer," ujat Kukuh seperti diberitakan Kompas.com, Sabtu (16/11/2023).

Kondisi tersebut, kata Kukuh, disebabkan oleh harga kendaraan listrik yang masih jauh dari jangkauan kemampuan pembeli pertama.

Sebagai informasi, segmen pembeli pertama merupakan konsumen yang baru pertama kali membeli mobil untuk dijadikan kendaraan harian.

Namun, pernyataan itu dibantah oleh Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy.

Anton mengaku tidak setuju dengan pernyataan tersebut karena berdasarkan data internal pihaknya, segmen pembeli pertama sudah mulai merambah ke kendaraan elektrifikasi, khususnya mobil berteknologi hybrid atau hybrid electric vehicle (HEV).

"Saya rasa kurang tepat karena pembeli Kijang Innova Zenix juga ada yang first buyer. Pembeli Yaris Cross Hybrid pun ada. Jadi, saya rasa tetap menjangkau," kata Anton.

Kendati demikian, Anton mengakui bila volume atau komposisi konsumen pembeli pertama dalam pembelian kendaraan listrik Toyota masih sangat kecil, yaitu sekitar 20 persen.

"Kalau Kijang Innova Zenix paling banyak (sebagai) additional car replacement (mobil tambahan), kira-kira itu 80-90 persen dan sisanya first buyer. Sementara Yaris Cross Hybrid, kira-kira 20 persen merupakan first buyer," jelasnya.

Oleh karena itu, kata Anton, meskipun saat ini jumlahnya belum terlalu tinggi, peminat mobil listrik dari segmen pembeli pertama tetap ada.

Pilihan mobil hybrid Toyota

Toyota sendiri memiliki beberapa jenis mobil hybrid yang cocok untuk segmen first buyer. Pertama, All New Yaris Cross HEV. Mobil ini merupakan full HEV karya anak bangsa yang mengusung konsep Solid & Dynamic.

All New Yaris Cross HEV memiliki fitur kenyamanan dan keamanan canggih serta modern. Meski begitu, fungsionalitas dan drivability khas sport utility vehicle (SUV) perkotaan yang andal tetap dipertahankan.

Adapun sederet fitur modern dan canggih itu di antaranya perangkat keselamatan aktif Toyota Safety Sense (TSS) dan Toyota Hybrid System (THS), Push Start System, Immobilizer, Smart Entry System, dan Electric Parking Brake (EPB) with Auto Brake Hold.

Kedua, New Corolla Altis HEV. Mobil hybrid pada segmen sedan ini hadir dengan platform Toyota New Global Architecture (TNGA) yang telah dipakai sejak generasi ke-12 Corolla di pasar Indonesia.

New Corolla Altis HEV memiliki mesin berkapasitas 1.798 cc 4-silinder DOHC dengan teknologi Dual VVT-i. Mesin ini sanggup menghasilkan daya 98 PS pada 5.200 rpm dan torsi 14,5 Kgm pada 4.000 rpm.

Sama seperti All New Yaris Cross HEV, New Corolla Altis HEV juga dilengkapi dengan perangkat keselamatan aktif TSS. Selain itu, sedan ini juga dibekali fitur keselamatan lain, seperti Hill Start Assist (HSA), Vehicle Stability Control (VSC), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Blind Spot Monitor (BSM), dan Emergency Stop Signal.

Tak ketinggalan, New Corolla Altis HEV juga telah memiliki Fitur T Intouch. Fitur ini hadir untuk memastikan pelanggan dapat terhubung dengan mudah kepada layanan berbasis digital lewat aplikasi mToyota.

Ketiga, All New Kijang Innova Zenix Hybrid. Mobil ini merupakan kendaraan hybrid Toyota produksi lokal pertama yang mengadopsi platform dan mesin TNGA, serta teknologi Toyota Hybrid System generasi ke-5.

Mobil tersebut memiliki fitur berkendara yang cukup lengkap. Untuk fitur keselamatan, misalnya, Innova Zenix Hybrid dibekali teknologi perangkat keselamatan aktif TSS 3.0 untuk melindungi pengendara dan penumpang.

Innova Zenix Hybrid juga sudah dilengkapi dengan beragam fitur modern, seperti electric parking brake + brake hold, start stop button dan smart entry, power back door with voice command, Rear Seat Entertainment dengan konektivitas internet, Panoramic Retractable Roof, serta fitur T Intouch.

Itulah tiga rekomendasi mobil hybrid Toyota untuk pembeli mobil pertama. Setelah mengetahui keunggulannya, Anda bisa memilih mobil hybrid yang cocok sesuai kebutuhan.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai mobil hybrid Toyota, silakan kunjungi tautan berikut.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com