Advertorial

Gandeng GarudaKu, UKM Esport Ukrida Gelar LENM

Kompas.com - 22/05/2024, 09:00 WIB

KOMPAS.com Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Esport Universitas Kristen Krida Wacana (Ukrida) dan akademi esport GarudaKu berkolaborasi membentuk Liga Esport Nasional Mahasiswa (LENM) Goes To Campus di Auditorium Kampus 1 Ukrida, Selasa (7/5/2024).

Acara tersebut mencakup turnamen mini e-Football 2023, Tekken 7, dan Mobile Legend. Ada pula seminar bertema "Membangun Karier di Dunia E-sport" dengan pembicara Dimas Wahyu Pratama SKom, MM, Rinouki, dan Mozia.

Adapun materi seminar meliputi sejarah industri, tren terkini, dan berbagai profesi dalam industri esport. Materi tersebut dihadirkan lantaran industri esport menawarkan peluang karier luas dan mencakup berbagai jurusan.

Sebagai dosen jurusan Sistem Informasi Ukrida, Dimas menggagas pengembangan UKM E-sport. Meski UKM tersebut baru dibuka kembali, tetapi sudah memiliki banyak pengurus. Hal ini menunjukkan antusiasme mahasiswa Ukrida pada bidang esport.

Ke depan, UKM E-sport Ukrida tersebut diharapkan dapat terus berkembang serta mengharumkan nama kampus di berbagai ajang esport nasional dan internasional.

Dengan moto "Lead to Impact," Ukrida mendorong UKM Esport untuk menunjukkan keahlian dan keterampilan, serta membawa kebanggaan bagi almamater.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com