Ari Soemarno "Say Goodbye"

Kompas.com - 06/02/2009, 14:39 WIB

JAKARTA, JUMAT — Mantan Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Ari Hernanto Soemarno tampak legowo menerima pencopotan dirinya.

Dalam acara pisah sambut direksi lama dan direksi baru di Kantor Pusat Pertamina, pria berperawakan besar itu mengaku dirinya sama sekali tidak bersedih diberhentikan dengan hormat oleh Menteri Negara BUMN mulai kemarin.

"Malah saya sangat plong karena beban itu sudah hilang sekarang," kata Ari, Jumat (6/2). Ari menyebut sekarang dirinya sudah beralih profesi menjadi konsultan perminyakan bebas. Pertamina pun, menurutnya, bisa menggunakan jasanya tanpa bayaran.

"Estafet kepemimpinan itu akan terus berlanjut, tapi komitmen untuk memajukan Pertamina dengan program transformasi harus tetap kita jaga," katanya.

Dalam kesempatan itu, Ari mengucapkan terima kasih kepada I'in Arifin Takhyan selaku Mantan Direktur Utama yang telah mendampinginya selama tiga tahun.

"Juga kepada seluruh direksi Pertamina. Direksi yang paling komprehensif, paling kompak, serta tidak mempunyai kepentingan sendiri dan hanya memikirkan kemajuan Pertamina," tukasnya. (Kontan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau