3 Ciri Utama Ini Buktikan Traveloka Sebagai Situs E-Commerce Terpercaya

Kompas.com - 19/10/2015, 13:51 WIB


Ucapkan terima kasih pada teknologi. Perkembangan teknologi yang cukup pesat ini membuat industri bisnis di ranah online kian menggeliat, termasuk bisnis online travel agent (OTA). Tapi sayangnya, perkembangan teknologi ini juga dimanfaatkan pihak yang tidak bertanggung jawab untuk mengambil keuntungan. Hal ini membuat pengguna jasa layanan online harus ekstra waspada.

Salah satu e-commerce populer di Indonesia saat ini adalah Traveloka. OTA ini menawarkan beragam metode pembayaran, salah satunya adalah kartu kredit. Kini, pertanyaan yang mungkin timbul adalah: Amankah bertransaksi dengan kartu kredit di Traveloka? Untuk mendapatkan jawabannya, Anda perlu mengetahui beberapa ciri yang menandakan sebuah situs e-commerce itu terpercaya, termasuk untuk bertransaksi menggunakan kartu kredit di sana. Berikut kami uraikan tiga ciri tersebut:

1. Menjaga keamanan privasi Anda saat melakukan transaksi dengan layanan protokol yang tepat

Traveloka Traveloka menggunakan protokol jaringan privat terenkripsi.

Barangkali Anda tidak menyadari bahwa setiap kali mengakses sebuah situs, terdapat kode protokol yang umum dijumpai dan tertulis sebelum alamat website, yaitu “http” dan “https”. Sekilas, keduanya tidak berbeda, tapi sebenarnya terdapat perbedaan besar. Hyper Text Transfer Protocol Secure (HTTPS) dinilai lebih aman bagi konsumen sebuah e-commerce karena tidak mudah dilacak oleh hacker.

Dengan jaringan privat terenkripsi seperti HTTPS, data pribadi selama Anda melakukan transaksi dijamin aman meskipun Anda menggunakan koneksi WiFi di ruang publik. HTTPS ini sudah teruji secara global dan digunakan oleh situs perbankan untuk menjaga keamanan data nasabahnya. Bagaimana cara kerja HTTPS? Data pribadi seperti kartu kredit dan sebagainya akan diacak oleh jaringan, sehingga pihak lain tidak bisa mendapatkan informasi yang tepat.

Kabar baiknya, Traveloka menggunakan jaringan privat terenkripsi HTTPS yang mampu menjaga keamanan data pelanggannya, sama seperti situs perbankan menjaga data pribadi nasabah.

2. Gandeng payment gateway terpercaya

Traveloka CyberSource merupakan payment gateway yang terpercaya dan menjadi partner banyak e-commerce dan perbankan dunia.

Istilah payment gateway mungkin masih asing bagi Anda. Payment gateway merupakan pihak ketiga yang menjadi jembatan pertukaran informasi kartu kredit Anda saat melakukan transaksi online. Keberadaan payment gateway penting sekali untuk melindungi kerahasiaan dan keamanan informasi pribadi konsumen. Oleh payment gateway, data dan informasi konsumen selanjutnya diolah lebih lanjut menjadi kode acak sehingga tidak akan terbaca oleh pihak lain selain payment gateway dan bank penerbit kartu kredit.

Salah satu payment gateway yang terpercaya adalah CyberSource. Anak perusahaan Visa Inc. ini telah menjadi partner terpercaya banyak perusahaan e-commerce dunia dan perbankan internasional, seperti Garuda Indonesia, Bank ANZ, dan Amazon. Traveloka, sebagai salah satu OTA unggulan di Indonesia, juga bekerja sama dengan CyberSource untuk melindungi data konsumen di tiap transaksi. Hal ini tentunya bisa membuat Anda lega, karena data pribadi kartu kredit Anda disimpan dengan baik oleh payment gateway yang telah beroperasi sejak 1994 ini dan tidak akan bocor ke pihak tak bertanggung jawab.

3. Meminta konsumen login terlebih dahulu saat akan melakukan transaksi

Traveloka Data pribadi konsumen hanya bisa diakses dengan sistem login.

Jika berbicara tentang bertransaksi dengan menggunakan kartu kredit di dunia maya, keamanan data menjadi hal yang utama. Setiap e-commerce tentu berusaha menjaga kepercayaan konsumen dengan memberikan jaminan aman, untuk itu sistem login dibutuhkan.

Sistem login ini memungkinkan data kartu kredit yang tersimpan hanya bisa diakses oleh konsumen selaku pemegang akun. Pada sistem Traveloka misalnya, OTA ini memiliki fitur Traveloka Quick yang memudahkan pembayaran dengan metode karu kredit. Dengan menggunakan Traveloka Quick, konsumen hanya perlu memasukkan data kartu kredit sekali saja dan akan otomatis tersimpan di database. Meski demikian, konsumen harus melakukan login terlebih dahulu saat hendak menggunakan fitur ini, yang artinya data kartu kredit aman selama tidak ada pihak lain yang mengakses akun pribadi konsumen.

Berdasarkan uraian di atas, nyatanya Traveloka memiliki ketiga ciri penting yang sekaligus membuktikan bahwa OTA ini aman untuk bertransaksi dengan kartu kredit. Oleh karena itu, Anda tak perlu ragu saat melakukan transaksi di Traveloka karena data pribadi kartu kredit terjamin kerahasiaannya. (adv)

Baca tentang
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com