Inilah Aerox 125 LC, Skutik dengan Gaya dan Perfoma Racing

Kompas.com - 18/01/2016, 13:18 WIB


Pernahkah terlintas dalam bayangan Anda menjadi Valentino Rossi yang memacu motor dengan kecepatan tinggi di sirkuit balap? Hal tersebut sangat menguji adrenalin Anda. Namun, motor yang digunakan Rossi dalam Moto GP memiliki spesifikasi khusus, seperti salah satunya kapasitas mesin harus mencapai 1.000cc.

Hal inilah yang membuat hampir tidak mungkin berkendara sehari-hari dengan motor bermesin sebesar itu. Selain jalan raya di Indonesia, khususnya Jakarta, yang tidak memungkinkan karena macet, alasan lain adalah juga membahayakan nyawa orang sekitar.

Namun, sekarang Anda dapat mengendarai motor seperti Valentino Rossi di jalan raya dengan motor Yamaha Aerox 125 LC. Motor yang terinsipirasi dari Moto GP ini akan memberikan sensasi balapan dari segi desain, perfoma dan kelincahan berkendaranya.

Motor matik dengan tampilan sporty ini memiliki desain balap pada bodinya. Pada bodi depan didesain dengan sayap yang menyerupai fairing dan desain di bodi belakang yang meruncing dilengkapi lampu yang juga meruncing menguatkan kesan motor sport.

-

Desain lampu depan Aerox 125 terinspirasi dari airduct Yamaha M1. Aerox seri ini menggunakan lampu LED yang lebih awet dan lebih terang dibandingkan dengan motor keluaran Yamaha Indonesia.

Penampilan sporty juga terlihat pada jok motor juga disesuaikan dengan desain balap. Model jok balap seperti single seater dengan dua tonjolan di bagian depan dan pembatas penumpang berfungsi agar tidak bergeser ke depan serta agar duduk pengendara lebih nyaman.

Kesan Moto GP juga dirasakan di desain fender depan motor yang posisinya tidak menempel pada bodi depan dan juga speedometer yang terinspirasi dari jam tangan sport. Sensasi menjadi pembalap juga akan dirasakan oleh penumpang karena adanya dua posisi pijakan kaki untuk gaya racing dan santai saat berkendara.

Aerox 125 LC yang berkapasitas 125 cc ini memiliki pendingin cairan forged piston dan diasil cylinder yang memiliki performa mesin paling baik di kelasnya. Dengan sistem pendingin mesin tersebut membuat suhu mesin stabil sehingga menghasilkan perfoma mesin yang maksimal. Motor ini memiliki tiga kelebihan, yaitu tiga kali lebih awet dari cylinder konvensional, tiga kali lebih kuat karena terbuat dari alumunium dan silikon, dan tiga kali lebih ringan dari besi.

-

Walaupun desain balap begitu terasa, sesuai dengan namanya Aerox yang aerodinamis extreme, motor ini juga lincah berkendara. Hal tersebut terlihat dengan desain stang yang lebar untuk berkendara nyaman dan membuat pengendara tidak mudah lelah serta ban belakang yang lebar untuk tampilan gagah dan lebih stabil. Bodi motor yang ramping dengan bagasi yang luas tentu akan membuat mantap berkendara.

Nah, bagi Anda yang ingin merasakan sensasi berkendara dengan motor ala The Doctor, Aerox 125 LC merupakan pilihan yang tepat. Life is a race! (adv)  

Baca tentang
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com