Advertorial

Putera Sampoerna Foundation Luncurkan Pelantar lenteraEdu untuk Peningkatan Kompentensi Guru

Kompas.com - 07/11/2020, 09:00 WIB

KOMPAS.com –  KOMPAS.com –  Pandemi Covid-19 memberi dampak pada dunia pendidikan. Proses belajar mengajar yang semula berlangsung secara tatap muka, kini harus dilaksanakan secara dalam jaringan (daring). Hal tersebut memberi tantangan, bukan hanya bagi peserta didik, tetapi juga tenaga pengajar. 

Selain pembangunan infrastruktur komunikasi dan akses internet yang masih belum merata, banyak juga tenaga pengajar yang masih awam dalam memanfaatkan teknologi digital untuk memberikan materi pembelajaran. Hal tersebut menjadi hambatan baru bagi dunia pendidikan Indonesia. 

Berupaya mengatasi permasalahan tersebut, Putera Sampoerna Foundation School Development Outreach (PSF-SDO) bersama INCO Education Accelerator dan Google.org mengembangkan pelantar pelatihan bernama LenteraEdu (Learn, Teach, Accelerate on Education) sebagai alternatif solusi peningkatan kompetensi guru di Indonesia. 

Sejalan dengan slogan “We listen to teachers and deliver knowledge and services they trust and value”, para guru akan mendapatkan akses pelatihan daring yang disesuaikan dengan kebutuhan, dan fase belajar setiap pengguna yang disajikan secara terstruktur, kontekstual, dan aplikatif untuk beragam situasi pembelajaran baik daring maupun luring. 

“Sebagai bentuk komitmen kami, kami akan terus mengembangkan pelantar ini demi memberikan pelayanan terbaik pada para guru di Indonesia” ujar Gina Gustan, Project Leader LenteraEdu dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com (27/11/2020) 

LenteraEdu hadir dengan beberapa kelebihan dan fitur menarik seperti pelatihan bersertifikat dengan angka kredit hingga 32 jam pelajaran (JP), menggunakan metode pelatihan dengan pendekatan Adragogi juga synchronous dan asynchronous,  forum diskusi antara pengguna, dan fitur bermanfaat lainnya. 

Untuk memberikan pendampingan yang berkelanjutan, pengguna LenteraEdu akan mendapatkan kesempatan untuk diskusi dengan fasilitator yang dikemas melalui sesi webinar pada akhir setiap kelas. 

Menandai peluncurannya, LenteraEdu mengadakan roadshow webinar berseri sejak tanggal 15 September hingga 29 September 2020 dan diakhiri dengan talkshow secara daring pada 1 Oktober 2020. 

Roadshow Webinar Series dan talkshow daring tersebut dihadiri oleh para pembicara dari berbagai wilayah di Indonesia dengan tema materi seputar pendidikan yang menarik dan bermanfaat. 

Kini LenteraEdu dapat dinikmati oleh seluruh guru di Indonesia melalui laman lenteraedu.id sebagai sarana peningkatan  kompetensi guru sehingga dapat memberikan pengalaman belajar yang berkualitas dan hasil belajar siswa yang lebih baik.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com