Advertorial

Bupati Kediri Apresiasi Program TMMD Ke-112

Kompas.com - 15/10/2021, 12:32 WIB

KOMPAS.com – Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana secara resmi menutup program Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112.

Sebagai informasi, program pembangunan tersebut digelar di Desa Kalipang Kecamatan Grogol, Kabupaten Kediri, sejak Rabu (15/9/2021).

Pembangunan meliputi pengerjaan fisik dan nonfisik. Adapun pengerjaan fisik meliputi pengaspalan jalan tembus sejauh 3.700 meter dari Desa Kalipang menuju Desa Bajulan, Kecamatan Loceret, Kabupaten Nganjuk.

Dhito mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kediri mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel TNI yang telah membantu pembangunan infrastruktur jalan melalui program TMMD.

“Kami ucapkan terima kasih untuk TNI, khususnya Korem 082 dan Kodim 0809 Kediri yang telah membantu memajukan Kediri melalui TMMD,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Jumat (15/10/2021).

Dhito menambahkan, pembangunan tersebut diharapkan dapat menggerakkan dan menumbuhkan perekonomian warga.

Pasalnya, warga kini mudah melakukan perjalanan berkat pembangunan infrastruktur jalan. Sebelum ada pembangunan, warga kesulitan beraktivitas karena jalur antara Desa Kalipang dan Desa Bajulan susah dilalui.

 “Semoga adanya pembangunan ini dapat memberikan manfaat bagi warga sekitar. Terutama, untuk meningkatkan perekonomian," kata Dhito.

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana bersama Kolonel Infanteri M Dariyanto Dok. Pemkab Kediri Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana bersama Kolonel Infanteri M Dariyanto

Pada kesempatan yang sama, Danrem 082 CPYJ Kolonel Infanteri M Dariyanto juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Kediri.

Kesuksesan penyelenggaraan program TMMD ke- 112, kata Dariyanto, menggambarkan kedekatan TNI dengan rakyat yang tidak berjarak.

“Selaku penanggung jawab pelaksanaan TMMD ke-112, saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga TMMD di Desa Kalipang, Kecamatan Grogol, berjalan dengan lancar dan selesai tepat waktu, yaitu 30 hari,” jelasnya.

Ketepatan waktu pengerjaan program TMMD ke-112, tambah Dariyanto, bisa tercapai berkat kerja sama semua pihak. Oleh karena itu, ia pun meminta semua pihak yang terlibat agar mampu menjaga hasil pembangunan tersebut.

“Semua ini tidak lepas dari kolaborasi antara TNI-Polri, Pemkab Kediri, dan masyarakat Desa Kalipang," ujar Dariyanto.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com