KOMPAS.com — Perusahaan teknologi asal Indonesia, Polytron, mengeluarkan produk televisi (TV) baru, yakni Polytron Smart TV Mini Light Emitting Diodes (LED) Quantum 85 inci.
Smart TV tersebut menawarkan layar super besar 85 inci dengan teknologi LED TV hasil perpaduan panel mini LED dan teknologi Quantum Dot. Adapun teknologi mini LED pada produk ini memiliki titik LED yang lebih banyak dan rapat dibandingkan LED TV pada umumnya. Dengan demikian, gambar yang dihasilkan oleh smart TV ini lebih akurat dan kaya warna ketimbang jenis LED TV lain.
Hebatnya lagi, smart TV tersebut akan memberikan sensasi menonton seperti di bioskop dengan dibenamkannya teknologi Dolby Atmos dan Dolby Vision. Dolby Atmos menghasilkan pengalaman audio multidimensional terbaik, suara lebih jernih, serta kencang. Hal ini akan memberikan sensasi suara stereo.
Sementara, Dolby Vision menghasilkan gambar yang lebih detail dan hidup. Teknologi ini membuat tingkat kecerahan yang tinggi hingga 40 kali lipat dan warna hitam 10 kali lebih gelap.
Selain itu, Polytron Smart TV Mini LED Quantum 85 inci juga dilengkapi dengan superior quality dengan teknologi high dynamic range (HDR) 10+. Dengan teknologi ini, rentang dinamis gambar lebih luas dan detail.
Layar smart TV tersebut juga memiliki teknologi 12 Hertz (Hz) ultra-smooth motion dengan kemampuan menampilkan 120 gambar per detik. Teknologi ini membuat gambar yang ditampilkan tidak patah-patah.
Dari segi output, Polytron Mini LED Quantum 85 inci dilengkapi dengan teknologi variable refreshrate (VRR). Teknologi ini dapat menghilangkan rentang dari pergerakan gambar yang menyinkronkan kecepatan refresh rate. Saat bermain gim konsol di smart TV ini, performa gambar yang dihasilkan pun mulus.
Sebagai smart TV yang mendukung home entertainment, Polytron Smart TV Mini LED Quantum 85 inci dilengkapi dengan kemampuan 4K upstreaming dan 4K upscaling. Fitur ini mampu menampilkan konten Youtube dan Netflix dengan kualitas gambar jernih. Bahkan, resolusi tayangan yang rendah pun bisa ditampilkan mendekati kualitas 4K.
Polytron Smart TV Mini LED Quantum 85 inci didesain dengan bingkai tipis yang membuat tampilannya menjadi lebih futuristis. Produk terbuat dari bahan metal kokoh. Jadi, smart TV bisa diletakkan di mana saja secara leluasa di rumah Anda.
Meski ditunjang teknologi terbaru dengan performa tangguh, produk tersebut hanya memakan daya 420 watt.
Tak hanya itu, dengan harga yang lebih hemat ketimbang merek lain, pembeli Polytron Smart TV Mini LED 85 inci akan mendapatkan layanan premium dari Polytron, yakni pemasangan langsung di rumah oleh petugas Polytron. Anda juga tidak perlu khawatir, smart TV ini dilengkapi garansi selama 2 tahun, serta didukung service center yang tersebar di seluruh Indonesia.
Anda juga akan mendapatkan free smart soundbar senilai Rp 2.999.000 untuk setiap pembelian produk Polytron Smart TV Mini LED Quantum 85 inci. Sebagai informasi, Anda bisa mendapatkan Polytron Smart TV Mini LED Quantum 85 inci di mal terdekat. Produk ini juga dapat dibeli secara online di website resmi Polytron di tautan www.polytron.co.id.