KOMPAS.com - Poco Indonesia kembali membuat gebrakan demi meramaikan persaingan ponsel pintar di Tanah Air. Hal itu ditunjukkan dengan meluncurkan produk Poco F5 pada Juni 2023.
Untuk diketahui, smartphone tersebut menjadi ponsel pintar pertama di Indonesia yang menggunakan Snapdragon 7+ Gen 2.
Chipset itu dibuat dengan proses fabrikasi 4 nm dan dilengkapi dengan central processing unit (CPU) octa-core yang terdiri dari satu inti Cortex-X2 berkecepatan 2,91 GHz, tiga inti Cortex-A710 berkecepatan 2,49 GHz, dan empat inti Cortex-A510 berkecepatan 1,8 GHz.
Selain itu, chipset menengah premium dari Qualcomm tersebut juga didukung dengan graphics processing unit (GPU) Adreno 725 yang mampu menghasilkan grafis yang halus dan detail.
Berkat spesifikasi tersebut, Poco F5 mampu menawarkan performa andal, terutama dalam menampilkan visual yang berkualitas.
Untuk pengoperasiannya, Poco F5 sendiri menggunakan sistem operasi Android 13 dengan sistem antarmuka MIUI 14 for POCO.
Sistem operasi itu hadir dengan sejumlah mode menarik, seperti mode gelap, satu tangan, game turbo, video toolbox, bacaan, fokus, dan mode kesehatan digital.
Pada bagian penyimpanan, Poco F5 tersedia dalam dua varian utama, yakni dengan RAM sebesar 8 GB RAM dan memori internal 256 GB serta varian RAM sebesar 12 GB dan memori internal 256 GB.
Adapun RAM dari Poco F5 menggunakan teknologi low power double data rate (LPDDR) 5. Sementara itu, memori internal smartphone ini menggunakan teknologi UFS 3.1.
Kedua jenis memori tersebut membuat POCO F5 punya kecepatan transfer data yang tinggi dan efisiensi daya yang baik.
Untuk dayanya sendiri, Poco F5 menggunakan baterai Li-Po berkapasitas 5.000 (mAh). Baterai ini dapat bertahan hingga satu hari penuh untuk penggunaan normal.
Baterai itu didukung dengan pengisian cepat 67 W yang punya teknologi Power Delivery 3 dan Quick Charge 4.0. Dengan pengisian cepat ini, baterai dapat terisi penuh dalam waktu sekitar satu jam.
Dari segi desain, smartphone terbaru besutan Poco itu memiliki desain bodi yang minimalis dengan bobot cukup ringan, yaitu 181 gram.
Poco F5 sendiri hadir dengan layar AMOLED berukuran 6,67 inci beresolusi resolusi Full HD+ (1.080 x 2.400 piksel) dan rasio aspek 20:9.
Layar tersebut didukung dengan sejumlah teknologi unggulan, seperti Dolby Vision, HDR10+, DCI-P3, tingkat kecerahan hingga 1.000 nit, refresh rate 120 hertz (Hz), dan touch sampling rate 240 Hz.
Untuk segi performa, layar dari Poco F5 punya kualitas yang cukup baik karena mampu menampilkan warna yang tajam dan kontras yang tinggi serta responsif terhadap sentuhan.
Beralih ke bagian kamera, Poco F5 memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 64 MP (wide), kamera ultrawide 8 MP (120 derajat), dan kamera makro 2 MP. Sementara itu, kamera depan untuk selfie memiliki resolusi 16 MP.
Untuk diketahui, kamera utama Poco F5 dilengkapi dengan fitur phase detection autofocus (PDAF) PDAF, optical image stabilization (OIS), dan electrical image stabilizer (EIS). Dengan semua fitur ini, kamera dapat menjadi lebih stabil saat melakukan pengambilan gambar meski mendapat sedikit guncangan.
Adapun saat digunakan untuk merekam video, kamera belakang dari Poco F5 bisa merekam dalam format Full HD 30 fps secara jernih dan mulus.
Sementara, lensa ultralebar dapat merekam dalam format Full HD 60 fps. Poco F5 juga dapat merekam video 4K yang terlihat mulus di layar. Kamera depan dari Poco F5 juga bisa merekam dalam format full HD.
Itulah spesifikasi Poco F5 yang baru saja hadir di pasar Indonesia. Sebagai informasi, harga Poco F5 varian RAM 8 dengan memori internal 256 GB dibanderol sebesar Rp 4.799.000.
Sementara itu, harga untuk varian RAM 12 GB dan memori internal 256 GB adalah Rp 5.299.000.
Harga tersebut merupakan harga perkenalan awal yang bisa didapatkan dalam program early bird pada Selasa (27/6/2023) hingga Senin (10/7/2023).
Promo Poco F5 itu bisa kamu dapatkan secara eksklusif melalui situs PO.co.id dan toko resmi Poco Indonesia yang ada di Tokopedia.