KOMPAS.com – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan berhasil menyabet dua penghargaan dalam ajang TOP Governance, Risk, and Compliance (GRC) Awards 2024.
Penghargaan pertama yang diraih adalah “TOP GRC Awards 2024 #5 Star”. Penghargaan ini merupakan capaian tertinggi atas keberhasilan BPJS Kesehatan dalam menerapkan prinsip-prinsip tata kelola yang baik, manajemen risiko, manajemen kepatuhan, serta pemanfaatan teknologi digital yang luar biasa.
Penghargaan kedua diberikan kepada Direktur Utama BPJS Kesehatan Ghufron Mukti yang mendapat gelar “The Most Committed GRC Leader 2024”.
Penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi atas kepemimpinan dan dedikasi tinggi dalam menjalankan serta mengintegrasikan GRC dalam setiap aspek operasional yang dilakukan BPJS Kesehatan dalam menjalankan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).
Ghufron mengatakan, penghargaan tersebut merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran BPJS Kesehatan yang berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan serta memastikan transparansi, integritas, dan kepatuhan terhadap regulasi dalam setiap proses bisnis
"Kami bersyukur atas pencapaian ini dan akan terus berkomitmen untuk meningkatkan tata kelola yang baik demi memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat,” ujar Ghufron dalam rilis pers yang diterima Kompas.com, Kamis (12/9/2024).
Ghufron melanjutkan, capaian tersebut merupakan salah satu indikator keberhasilan BPJS Kesehatan dalam menghadapi beragam tantangan GRC.
Dengan pemanfaatan teknologi digital yang inovatif, tambahnya, BPJS Kesehatan memperkuat tata kelola organisasi, manajemen risiko yang efektif, serta pemenuhan berbagai peraturan dan ketentuan yang berlaku.
“Keberhasilan BPJS Kesehatan dalam mencapai penghargaan #5 Star tidak terlepas dari komitmen kuat untuk menjadikan GRC sebagai inti dari strategi bisnis organisasi. Tanpa dukungan dan komitmen tinggi seluruh Duta BPJS Kesehatan, sistem, infrastruktur, dan implementasi GRC yang baik, hal ini tidak akan bisa dicapai,” kata Ghufron.
Ghufron berharap, raihan TOP GRC Awards dapat meningkatkan kesadaran dan komitmen dalam penerapan GRC seluruh pemangku kepentingan.
BPJS Kesehatan juga berkomitmen meningkatkan kualitas layanannya dan mempertahankan standar keunggulan dalam semua aspek GRC.
“Prestasi ini tidak hanya menginspirasi sektor kesehatan, tetapi juga menjadi inspirasi bagi semua stakeholder untuk mengadopsi praktik-praktik GRC yang terbaik demi memajukan bangsa Indonesia,” tuturnya.
Ia menilai, dengan jumlah kepesertaan JKN saat ini dan segmen peserta yang bervariasi, serta kebutuhan peserta yang semakin meningkat, diperlukan upaya-upaya inovatif untuk memenuhi kebutuhan tersebut.
Keberhasilan dalam mendapatkan pencapaian tersebut menjadikan BPJS Kesehatan salah satu lembaga yang dinilai telah memiliki kelengkapan sistem dan infrastruktur GRC yang baik.
BPJS Kesehatan juga dinilai berhasil dalam mengimplementasikan tata kelola yang baik, manajemen risiko, dan manajemen kepatuhan untuk mendukung tumbuhnya Program JKN secara berkelanjutan.
Untuk itu, penghargaan tersebut dapat menjadi proses pembelajaran serta peningkatan komitmen seluruh pihak. Dengan begitu, dapat mendukung implementasi Program JKN berkelanjutan demi memberikan perlindungan kesehatan bagi seluruh masyarakat Indonesia.
“Kami mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan kepada BPJS Kesehatan. Pencapaian ini dapat diraih berkat dukungan seluruh Duta BPJS kesehatan yang giat berupaya berinovasi demi menjawab kebutuhan peserta JKN," jelas Ghufron.
Ketua Pelaksana sekaligus Pemimpin Redaksi Majalah Top Business, M Lutfi Handayani, menyebut ajang penghargaan Top GRC Awards 2024 tak sekadar ajang apresiasi semata.
“Gelaran award ini dapat dijadikan ajang pembelajaran bagi perusahaan atau lembaga untuk saling berbagi pengalaman dalam penerapan prinsip tata kelola yang baik sehingga bisa menjadi contoh bagi perusahaan dan lembaga lain,” kata dia.