Kabar imigrasi

Dirjen Imigrasi Terjun Langsung Layani Masyarakat di Bandara Soekarno-Hatta

Kompas.com - 15/09/2024, 22:34 WIB

KOMPAS.com - Direktur Jenderal (Dirjen) Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Silmy Karim menjadi petugas di konter Imigrasi Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu (14/9/2024).

Silmy sudah hadir untuk apel pagi sebelum memulai tugasnya di konter nomor 5 pada pukul 05.00 WIB.

Selama bertugas, ia menikmati interaksi dengan para pelintas yang datang silih berganti.

Selain melayani di konter, Silmy juga memantau proses imigrasi di perlintasan bandara dan memberikan bantuan kepada pelintas yang menggunakan autogate.

Menurutnya, pengalaman tersebut merupakan cara baginya untuk merasakan secara langsung apa yang dialami oleh petugas imigrasi dalam menjaga pintu gerbang negara, serta merasakan segala suka dan duka dari tugas tersebut.

Selama menjalankan tugasnya, Silmy juga memastikan bahwa fasilitas dan peralatan berfungsi dengan baik. Hal ini dilakukan untuk mengidentifikasi masalah yang mungkin muncul, serta untuk memastikan bahwa peralatan yang ada masih dalam kondisi optimal.

 

Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau