Advertorial

Movenpick Bali Hadirkan Sajian Natal dan Tahun Baru dengan Promo Menginap Spesial

Kompas.com - 25/11/2024, 17:57 WIB

KOMPAS.com – Liburan akhir tahun adalah waktu yang sempurna untuk menciptakan kenangan bersama orang tercinta. Movenpick Resort & Spa Jimbaran Bali menghadirkan berbagai acara spesial untuk merayakan Natal dan Tahun Baru dengan penuh kehangatan.

Dengan dekorasi tropis yang memikat dan suasana yang ramah keluarga, resor tersebut bakal menjadi destinasi ideal untuk merayakan momen Natal dan Tahun Baru bersama keluarga, pasangan, atau teman.

Perayaan Natal di Movenpick Bali dimulai dengan Christmas Eve Dinner pada Selasa (24/12/2024). Diadakan di Anarasa Restaurant, makan malam prasmanan ini menyajikan beragam hidangan khas Natal, mulai dari roasted turkey yang menggoda hingga dessert mewah yang dipersiapkan oleh Executive Chef Jeremy Tourret.

Dengan harga Rp 777.000 per orang sebelum pajak, tamu dapat menikmati malam penuh kehangatan bersama keluarga atau pasangan.

Keesokan harinya, tamu bisa merasakan pengalaman santap yang tak kalah istimewa. Movenpick Bali menyediakan Christmas Day Brunch, bufet yang memadukan makanan khas Natal, seperti pastri tradisional dengan cita rasa tropis segar.

Tak hanya kuliner, suasana semakin meriah dengan berbagai aktivitas seru, mulai dari permainan untuk anak-anak, undian berhadiah, hingga foam party. Christmas Brunch dapat dinikmati dengan harga Rp 888.000 per orang sebelum pajak.

Movenpick Bali menawarkan beragam pilihan kamar yang nyaman dan modern. Dok. Movenpick Bali Movenpick Bali menawarkan beragam pilihan kamar yang nyaman dan modern.

Gala dinner dan countdown party sambut Tahun Baru

Malam pergantian tahun di Movenpick Bali dirayakan dengan penuh kemewahan melalui New Year’s Eve Gala Dinner pada Selasa (31/12/2024). Buffet gourmet dengan sentuhan tropis dan dessert elegan akan disuguhkan di acara ini untuk memanjakan selera para tamu.

Setelah menikmati santap malam, perayaan berlanjut ke countdown party di Adriana Cocina & Bar yang berlokasi di Samasta Lifestyle Village. Saat detik-detik pergantian tahun tiba, tamu akan diajak bersulang dengan sparkling wine, menyambut tahun baru penuh harapan. Gala dinner ini ditawarkan dengan harga Rp 1.188.000 per orang sebelum pajak.

Promo menginap dan fasilitas lengkap

Selain pengalaman kuliner, Movenpick Resort & Spa Jimbaran Bali juga menawarkan promo spesial untuk memperpanjang kebahagiaan liburan.

Melalui Year-End Offer, tamu dapat menikmati diskon hingga 20 persen untuk pemesanan kamar hingga Rabu (15/1/2025). Periode menginap ini berlaku hingga 27 April 2025 sehingga memberikan fleksibilitas bagi tamu untuk merencanakan liburan dengan baik.

Terkait fasilitas, Anda tak perlu ragu. Resor tersebut menyediakannya secara lengkap. Mulai dari kolam renang seluas 5.000 meter persegi, Meera Kids Club bertema bajak laut, hingga spa di Arkipela Spa & Wellness, tersedia di sana.

Untuk tamu yang ingin tetap aktif, tersedia pula gym modern yang beroperasi selama 24 jam di resor itu.

Movenpick Resort & Spa Jimbaran Bali menawarkan beragam pilihan kamar yang nyaman dan modern, mulai dari Classic Room hingga Jimbaran Pool Suite. Semua kamar dilengkapi dengan balkon pribadi, kamar mandi modern dengan rain shower dan bathtub, minibar, Wi-Fi gratis, serta pemandangan alam menenangkan.

Pilihan kamar keluarga, seperti Family Duplex Room, juga tersedia. Ini menjadikan Movenpick Resort & Spa Jimbaran Bali sebagai pilihan tepat untuk wisatawan keluarga.

Keunggulan lain dari Movenpick Bali adalah lokasinya yang terhubung langsung dengan Samasta Lifestyle Village–pusat belanja dan hiburan khas Bali. Di sini, tamu dapat menikmati kuliner autentik, pertunjukan seni budaya, hingga pengalaman belanja yang menyenangkan.

Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, hubungi Movenpick Bali di nomor telepon +62 361 472 5777 atau melalui WhatsApp di +62 811 386 3155 (makanan dan minuman) serta +62 811 3891 938 (kamar).

Ikuti pula Movenpick Bali di Instagram @movenpickbali dan Facebook Movenpick Bali untuk mendapatkan pembaruan terkini.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau