Kompas.com – Libur Lebaran kerap dianggap sebagai momen tepat untuk meninggalkan kawasan Ibu Kota Jakarta dan mudik ke kampung halaman. Namun, tahukah kamu bahwa justru inilah waktu terbaik untuk mengeksplorasi berbagai destinasi wisata di Jakarta?
Saat jalanan Jakarta lengang karena banyak warganya pulang kampung, kamu bisa menikmati keindahan ibu kota tanpa harus terjebak macet.
Selain itu, tempat-tempat wisata yang biasanya padat pengunjung juga menjadi jauh lebih sepi. Kamu pun bisa mengunjungi lebih banyak lokasi wisata dalam satu hari.
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi destinasi wisata di Jakarta yang sayang untuk dilewatkan saat Lebaran.
Jika Anda berada di kawasan Jakarta Timur, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) bisa menjadi pilihan menarik. Di sini, kamu dapat merasakan keanekaragaman budaya Nusantara hanya dalam satu lokasi.
Pada periode libur Lebaran, TMII rutin mengadakan festival budaya yang menampilkan berbagai seni budaya daerah. Kamu pun bisa update konten-konten yang tak kalah seru dari teman-temanmu di media sosial.
Selain berpiknik, pengunjung juga bisa menikmati pertunjukan air mancur dan musik yang menyemarakkan suasana.
Bagi Anda yang baru mendarat di Bandara Soekarno-Hatta dan ingin langsung berwisata, kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) adalah pilihan tepat. PIK menawarkan banyak spot kekinian yang populer di media sosial.
Salah satu aktivitas seru di sini adalah bersepeda sambil menjelajahi spot kuliner di PIK yang cukup beragam. Tak hanya itu, PIK juga menyediakan banyak spot foto menarik yang cocok untuk mengabadikan momen liburan kamu.
PIK juga bisa jadi destinasi pilihan bagi kamu yang ingin berbelanja produk dari jenama lokal yang tidak kalah keren dengan brand luar negeri.
Selain TMII dan PIK, Jakarta juga memiliki banyak destinasi lain yang tak kalah seru. Kamu bisa mengunjungi Ancol Taman Impian, Museum MACAN, Jakarta Aquarium, Monas, Museum Nasional, Kebun Binatang Ragunan, hingga kawasan bersejarah Kota Tua.
Citilink pindahkan terminal penerbangan domestik dan internasional di Bandara Soekarno-Hatta
Agar pengalaman liburan kamu semakin praktis, mulai Sabtu (15/3/2025), maskapai Citilink Indonesia akan memindahkan seluruh penerbangan domestiknya ke Terminal 1B dan penerbangan internasionalnya ke Terminal 2F Bandara Soekarno-Hatta (CGK).
Perpindahan terminal itu diharapkan dapat memudahkan mobilitas penumpang yang ingin langsung melanjutkan perjalanan di Jakarta.
Waktu tempuh dari pesawat hingga pintu keluar terminal menjadi lebih singkat. Dengan begitu, kamu bisa langsung memulai eksplorasi berbagai destinasi di Jakarta tanpa banyak hambatan.
Proses pengambilan bagasi juga dijanjikan lebih cepat dan efisien. Bagi kamu yang membawa bagasi check-in, tidak perlu khawatir harus menunggu lama, karena Citilink memastikan layanan yang sat-set dan memprioritaskan kenyamanan penumpang.
Untuk informasi lebih lengkap mengenai perpindahan terminal penerbangan Citilink Indonesia, kamu bisa mengunjungi media sosial resmi @citilink, menghubungi Contact Center Citilink di 0804 1 080808, atau mengakses situs resmi Citilink Indonesia.