KOMPAS.com – Ada kabar gembira buat kamu yang akan merenovasi rumah atau sedang berburu perlengkapan dan kebutuhan rumah pada akhir tahun ini. Pusat belanja bahan bangunan dan home improvement terlengkap, ternyaman, dan tepercaya, Mitra10, kembali menghadirkan program tahunan Shopvaganza.
Shopvaganza 2025 pun terasa lebih spesial jika dibandingkan penyelenggaraan tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun ini, hadiah yang disediakan lebih istimewa, yakni 1 mobil listrik BYD ATTO 1; 2 paket tur wisata Eropa (Swiss-Dolomite-Austria); 5 unit Honda Beat CBS; dan 3 unit iPhone 17 Pro Max.
Mitra10 juga menyediakan hadiah langsung bagi top spender dengan minimal belanja Rp 75 juta selama program berlangsung antara 1 Oktober hingga 31 Desember 2025 berupa koper ekslusif Zehn Luggage.
General Manager Marketing Communication Mitra10 Erick Koswara mengatakan, Mitra10 ingin terus memberikan benefit lebih kepada seluruh member setia. Salah satunya lewat program promo Shopvaganza 2025.
“Dalam promo ini, kami menyediakan berbagai hadiah spektakuler yang bisa didapatkan oleh member Mitra10. Harapannya, dengan program ini, masyarakat semakin termotivasi untuk memercayakan Mitra10 untuk kebutuhan rumahnya,” tutur Erick dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (30/9/2025).
Ketentuan program
Hadiah dan ketentuan dalam program Shopvaganza 2025 dari Mitra10. Shopvaganza 2025 berlaku secara nasional dan khusus ditujukan bagi seluruh member Mitra10.
Untuk bisa mengikuti undian, member Mitra10 harus berbelanja produk sponsor dengan minimal transaksi Rp 2,5 juta. Jumlah e-coupon yang diterima dari transaksi tersebut disesuaikan dengan kategori sponsor.
Pada sponsor kategori Silver, misalnya, pelanggan berhak atas satu e-coupon. Kemudian, kategori Gold mendapatkan dua e-coupon, kategori Platinum tiga e-coupon, dan kategori Titanium empat e-coupon.
Sponsor supplier untuk kategori Silver di antaranya adalah Panasonic, Makita, Rooftop, 3M, dan masih banyak lagi.
Kemudian, kategori Gold antara lain adalah Aqua, Mpoin, Moen, Blanco, Kohler, Matari, dan lain sebagainya.
Selanjutnya, kategori Platinum di antaranya adalah Wasser, Davies, Kenmaster, Aquaproof, Profil Tank, Elite, dan Sanken.
Terakhir, kategori Titanium adalah Toto, Ceramax, Zula, Dura Floor, Winst, Sharp, Penguin, Philips, Paloma, Aclan, Mowilex, Brezio, dan masih banyak lagi.
Adapun transaksi yang tidak berlaku untuk mendapatkan e-coupon di program Shopvaganza 2025 antara lain adalah retur atau refund, down payment, promo clearance sale, crazy price, serta Late Nite Sale.
Pengundian hadiah akan dilaksanakan pada 24 Januari 2026 di Mitra10 Purwokerto, Jawa Tengah, serta turut disaksikan notaris dan pejabat terkait. Hasilnya akan diumumkan melalui situs resmi dan akun media sosial Mitra10.
Selain e-coupon, produk dari brand ternama , seperti Zehn, Ceramax, Heatsafe, Tidy, Sincere, Durafloor, Fiorano, Durevole, dan Davies, juga ditawarkan dengan promo menarik dan diskon hingga 50 persen.
Namun, tidak semua produk masuk dalam promo Shopvaganza, misalnya gypsum, kabel, semen konvensional, bata ringan, keramik putih, serta beberapa merek cat tertentu, seperti Dulux, Jotun, Nippon, dan Electrolux.
Cara menjadi member Mitra10
Bagi kamu yang belum mendaftar sebagai member Mitra10, segera daftar karena tidak dipungut biaya atau gratis.
Terdapat tiga pilihan cara untuk mendaftarkan diri sebagai member Mitra10.
Setelah mendaftar, kamu bisa langsung berbelanja berbagai kebutuhan rumah, mulai dari keramik, granit, cat, perlengkapan kamar mandi, hingga perlengkapan elektronik dan hardware, seperti digital lock serta CCTV di Mitra10. Benar-benar #SelengkapItu dan bikin #RumahNyaman.
Yuk kumpulkan poin Shopvaganza 2025 sebanyak-banyaknya dengan berbelanja di Mitra10.
Sebagai informasi, Shopvaganza 2024 disambut antusias ribuan pelanggan di seluruh Indonesia. Hadiah yang ditawarkan, seperti mobil dan motor listrik, paket tur eksklusif, serta iPhone terbaru, berhasil menarik partisipasi masyarakat.
Sistem e-coupon otomatis dan hadiah langsung juga diapresiasi karena memberi pengalaman belanja lebih praktis dan transparan.
Salah satu pemenang Shopvaganza 2024, Fredrik B, berhasil membawa pulang mobil listrik BYD Atto 3.
“Saya sangat senang dan bersyukur bisa menang di program Mitra10 ini. Pengalaman belanja di Mitra10 sangat bagus, petugasnya ramah, dan banyak promo kartu kredit yang menguntungkan,” ujar pelanggan asal Medan tersebut.
Erick menambahkan bahwa Shopvaganza bukan sekadar promo, melainkan juga bentuk apresiasi Mitra10 kepada pelanggan setia. Dengan berbelanja di Mitra10, kebutuhan rumah dapat terpenuhi sekaligus memberi peluang meraih hadiah impian.
“Belanja di Mitra10 bikin #RumahNyaman makin lengkap, karena semua ada di sini, #SelengkapItu,” ucap Erick.
Informasi lengkap terkait produk, promo, dan program Shopvaganza 2025 dapat dipantau melalui akun Instagram resmi @mitra10_official dan Contact Center Mitra10, atau mengunjungi laman https://www.mitra10.com/blog/promo-shopvaganza-2025.